Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

Jerman Lolos ke Empat Besar, Nagelsmann Berpeluang Antarkan Trofi di Kandang Sendiri

Dhika Kusuma Winata
24/3/2025 13:02
Jerman Lolos ke Empat Besar, Nagelsmann Berpeluang Antarkan Trofi di Kandang Sendiri
Jerman mencapai semifinal UEFA Nations League untuk pertama kalinya.(Anadolu)

JERMAN mencapai semifinal UEFA Nations League untuk pertama kalinya setelah pertandingan perempat final yang menegangkan di Dortmund. Tim Panser menyingkirkan Italia yang sempat tertinggal 0-3 di babak pertama dan menyamakan kedudukan pada babak kedua.

Pada leg kedua perempat final di Signal Iduna Park, Dortmund, Senin (24/3) dini hari WIB, Jerman ditahan Italia 3-3 pada. Die Mannschaft lolos dengan keunggulan agregat 5-4 usai kemenangan 2-1 dari leg pertama.

Untuk pertama kalinya, Jerman akan tampil di empat besar. Dua penampilan melawan Italia menggarisbawahi seberapa jauh tim ini telah melangkah di bawah asuhan Nagelsmann. Mereka memiliki kesempatan untuk memenangi trofi di kandang sendiri karena babak final akan digelar di Jerman pada Juni.

"Babak pertama sangat mengesankan, sangat bagus, yang terbaik selama masa jabatan saya. Tetapi ada saat-saat ketika Anda kebobolan gol. Perbedaan besarnya adalah, di babak kedua, kami bermain hampir secara eksklusif ke belakang dan melalui tengah," kata pelatih Jerman, Julian Nagelsmann.

Jerman memimpin pada menit ke-30 berkat eksekusi penalti Joshua Kimmich. Jamal Musiala dan Tim Kleindienst menambah gol untuk tuan rumah menjadi 3-0 di paruh pertama.

Babak kedua, giliran Italia mengejar melalui dua gol yang diciptakan Moise Kean dan satu dari Giacomo Raspadori. Meski mengejar, Italia tak mampu menciptakan gol lagi untuk menyamakan agregat.

"Ada kekecewaan besar karena mencetak tiga gol di sini dan tidak membawa pulang kemenangan atau memaksakan perpanjangan waktu adalah hal yang luar biasa," kata Raspadori.

"Kami bermain di bawah standar, baik dalam hal karakter maupun tekad. Kami seharusnya lebih bersatu dan tidak mudah untuk tetap tajam. Kami bereaksi dengan cara terbaik setelah jeda," ujarnya.

Babak semifinal dan final akan dilangsungkan pada awal Juni. Jerman akan bertemu Portugal untuk memperebutkan tiket final. (UEFA/I-1)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Irvan Sihombing
Berita Lainnya