Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Cedera Lutut, Klostermann Harus Naik Meja Operasi

Basuki Eka Purnama
21/10/2020 06:17
Cedera Lutut, Klostermann Harus Naik Meja Operasi
Bek RB Leipzig Lukas Klostermann(AFP/UWE KRAFT)

BEK Jerman Lukas Klostermann akan segera menjalani operasi lutut. Hal itu disampaikan klub Bundesliga RB Leipzig dalam sebuah pernyataan.

Dikutip dari AFP, Selasa (20/10), pesepak bola berusia 24 tahun itu dijadwalkan akan menjalani operasi lutut kiri pada Rabu (21/10). Setelah itu, baru bisa diketahui berapa lama dia harus absen.

Klostermann mengalami cedera lutut saat membela Leipzig dalam laga melawan Augsburg, Sabtu (17/10) lalu.

Baca juga: Dua Gol Angelino Antar Leipzig Tekuk Basaksehir

Akibat cedera tersebut, Klostermann absen dalam laga Liga Champions melawan klub Turki Basaksehir, Rabu (21/10) dini hari WIB.

Baru-baru ini, Klostermann sempat membawa timnas Jerman unggul 2-1 atas Ukraina dalam pertandingan Liga Negara UEFA. Kemudian, dia bermain saat tim Panser bermain imbang 3-3 saat menghadapi Swiss. (Ant/OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik