Headline

Senjata ketiga pemerataan kesejahteraan diluncurkan.

Fokus

Tarif impor 19% membuat harga barang Indonesia jadi lebih mahal di AS.

Shin Tae-yong Fokus Penguatan Otot Pemain

Akmal Fauzi
30/9/2020 10:19
Shin Tae-yong Fokus Penguatan Otot Pemain
Pelatih PSSI Shin Tae-yong(DOK PSSI )

PELATIH tim nasional Indonesia U-19 Shin Tae-yong menyoroti ketahanan pemain selama menjalani pertandingan uji coba di Kroasia. Tim pelatih akan memanfaatkan waktu tersisa di Kroasia untuk menguatkan otot para pemain sebelum bertolak ke Turki untuk melanjutkan program pemusatan latihan (TC).

"Sebelum kami ke Turki, sisa hari di sini akan kami fokuskan untuk latihan beban. Jujur saja, otot pemain saat ini masih kurang dan kelihatan mudah lelah," ujar Shin dikutip dari Youtube PSSI.

Tae-yong menambahkan, TC di Eropa ini juga dimanfaatkan mencari komposisi pemain ideal. Ia telah mencoba seluruh anak asuhnya dalam tujuh pertandingan uji coba selama berada di Kroasia.

Baca juga: Klub Minta Kepastian Jadwal Lanjutan Kompetisi

Mantan pelatih timnas Korea Selatan (Korsel) di Piala Dunia 2018 itu juga mengaku puas dengan penampilan Timnas Indonesia U-19 setelah mengalahkan Dinamo Zagreb 1-0.

Di mata Shin, David Maulana dan kawan-kawan bermain sangat bagus dan makin stabil.

“Kami hanya melihat siapa yang kondisinya bagus dan performanya baik selama ini. Itu yang kami mainkan. Kami masih dalam proses pencarian siapa yang menjadi pemain inti. Kalau ditanya pos mana yang masih kurang, secara keseluruhan masih kurang,” jelasnya. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya