Headline
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Kumpulan Berita DPR RI
MENYAKSIKAN Piala Dunia di Tiongkok rasanya bukanlah hal yang tidak mungkin setelah di negara itu dilakukan pembangunan stadion berkapasitas 100.000 penonton.
Pekan lalu juara Liga Super Tiongkok (CSL) Guangzhou Ever grande mulai membangun stadion baru mereka yang senilai 12 miliar yuan (Rp26,5 triliun). Stadion berbentuk bunga teratai itu akan mengalahkan stadion terbesar di dunia saat ini, Camp Nou, markas klub Barcelona yang memiliki kapasitas 99.354 penonton.
“Saya pikir keinginan Tiongkok untuk bisa menjadi tuan rumah Piala Dunia sangat jelas,” kata Ji Yuyang, jurnalis Oriental Sports Daily, koran olahraga Tiongkok.
Menurut Yuyang, walau bukan untuk Piala Dunia, stadion baru Evergrande tetap sangat direkomendasikan untuk sebuah laga sepak bola internasional berskala besar. Namun, di sisi lain itu juga jadi penegasan bahwa Evergrande memiliki stadion terbesar di dunia.
Dengan memiliki stadion baru yang megah, Tiongkok diperkirakan bisa menjadi tuan rumah Piala Dunia paling cepat pada 2030. Sejauh ini Tiongkok belum mengajukan diri, tetapi Presiden FIFA Gianni Infantino menyambut baik ketertarikan ‘Negeri Tirai Bambu’ untuk memperebutkan tiket untuk jadi penyelenggara Piala Dunia 2030.
Untuk 2030, sudah ada sembilan negara yang mengajukan diri sebagai tuan rumah. Mereka ialah Uruguay, Argentina, Cile, Paraguay, Maroko, Yunani, Bulgaria, Serbia, dan Rumania.
Uruguay, Argentina, Cile, dan Paraguay bermaksud ingin bisa jadi tuan rumah bersamasama seperti Korea Selatan dan Jepang pada 2002. Sementara itu, Maroko tidak menggandeng siapa pun, tetapi kemungkinan bisa menggandeng Aljazair dan Tunisia. Maroko sudah pernah mengajukan diri untuk menjadi penyelenggara pada 2026, tapi kalah.
Kemudian yang juga mencalon diri ialah kelompok negara-negara Eropa, yakni Yunani, Bulgaria, Serbia, dan Rumania. (Mal/AFP/R-3)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved