Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Jangan Gopoh Mengekor Bundesliga

Rahmatul Fajri
23/4/2020 00:10
Jangan Gopoh Mengekor Bundesliga
Juergen Klopp(AFP)

MANAJER Liverpool Juergen Klopp mengaku tidak ingin Liga Primer Inggris ter­buru-buru mengikuti jejak Bundesliga yang berencana melanjutkan kembali kompetisi pada 9 Mei.

Beberapa klub Bundesliga, seperti Bayern Muenchen, Borussia Dortmund, Freiburg, dan Werder Bremen, telah menggelar latihan meski dalam kelompok-kelompok kecil untuk persiapan melanjutkan kompetisi.

“Kita akan lihat, mereka (Jerman) sangat optimistis akan mulai pertengahan Mei. Kita akan lihat dan kapan bisa dimulai di sini,” kata Klopp kepada Skysports, kemarin.

Klopp mengatakan saat ini keselamatan dan kesehatan para pemain menjadi prioritas. Eks pelatih Borussia Dortmund dan Mainz itu tak ingin gegabah dan memaksakan menggelar latihan di tengah ketidakpastian dan di bawan ancaman covid-19.

“Kami sedang diisolasi dan berada di rumah. Jika kita berkumpul dan berlatih dalam kelompok dua atau lima hingga delapan orang, saya tidak yakin kapan itu akan terjadi. Kita harus tunggu pemerintah tentang itu. Kita tidak bisa memaksakan itu untuk saat ini,” tandas Klopp.

Meski demikian, Klopp menyadari sepak bola akan menjadi hiburan dan bernilai positif di tengah situasi yang sulit ini. Ia mengatakan hal tersebut bisa dipertimbangkan untuk melanjutkan kompetisi.

“Jika pertandingan bisa membantu memberikan hiburan dan mengangkat suasana hati, kita harus memulai latihan bersama-sama, tetapi saya tidak tahu kapan itu akan terjadi,” kata Klopp yang berpeluang besar mengantar Li­verpool mengakhiri puasa gelar sepanjang tiga dekade.

The Reds--sebutan Liverpool--menjadi yang terdepan di klasemen sementara Liga Primer. Bahkan dengan menyisakan sembilan laga lagi, pasukan Klopp tinggal membutuhkan dua kemenangan untuk memastikan gelar musim ini. Liverpool sudah unggul 25 poin atas rival terdekat, juara bertahan Manchester City yang masih memiliki satu laga tunda.

 

Dihentikan

Terkait dengan kompetisi musim, Asosiasi Sepak Bola Eropa (UEFA) kini tidak lagi mengharuskan diselesaikan.

Setelah menekankan kompetisi harus dituntaskan, UEFA melalui pertemuan yang dilangsungkan Selasa (21/4) waktu setempat berubah sikap dan menyatakan bisa menerima penghentian kompetisi dengan alasan khusus.

Negara ‘Benua Biru’ yang berpotensi menghentikan kompetisi ialah Belanda. Federasi Sepak Bola Belanda atau KNVB memberi sinyal akan menghentikan Liga Belanda musim ini setelah pemerintah Belanda memperpanjang larangan aktivitas dalam skala besar hingga September sebagai imbas pandemi korona atau covid-19.

“KNVB bermaksud untuk tidak melanjutkan kompetisi 2019/20. KNVB akan berkonsultasi dengan UEFA. Setelah itu, keputusan akan diambil,” kata federasi dalam sebuah pernyataan.

Liga Belanda atau Eredivisie menyisakan delapan pertandingan. Saat ini Ajax Amsterdam memimpin klasemen dengan unggul selisih gol dari AZ Alkmaar.
Di Spanyol dikabarkan, pemain Liga Spanyol berkeberatan dengan rencana operator liga dan Asosiasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) untuk kembali menggelar latihan klub mulai pekan depan. Menurut mereka, menggelar latihan saat ini masih berisiko lantaran pandemi korona masih melanda di ‘Negeri Matador’ itu. (AFP/R-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Msyaifullah
Berita Lainnya