Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Solskjaer Pastikan Kabar Pemecatan Dirinya Bohong

Rahmatul Fajri
04/12/2019 13:25
Solskjaer Pastikan Kabar Pemecatan Dirinya Bohong
Ole Gunnar Solskjaer(AFP/Oli SCARFF)

MANAJER Manchester United Ole Gunnar Solskjaer membantah dengan keras perihal pemecatan dirinya jika kalah melawan Tottenham Hotspur, Kamis (5/12) dini hari WIB.

Solskjaer mengatakan pihak yang menyiarkan kabar itu telah membuat kebohongan.

"Kadang kalian tertawa membaca berita. Setidaknya saya tahu sumber berita itu bukanlah sumber yang benar, mereka hanya mengarang, jelas-jelas kebohongan," ungkap Solskjaer dilansir dari Skysports.

Sebelumnya, dilansir dari The Sun, Solskjaer telah memberi tahu para pemain bahwa dirinya akan dipecat jika Setan Merah kalah melawan Tottenham Hotspur.

Baca juga: Guardiola Tegaskan tidak Pernah Ragukan Jesus

"Ole sedikit emosional dan memberi tahu pemain jika tidak mendapat hasil yang memuaskan pada dua dua laga pekan ini, dia akan pergi," ungkap sebuah sumber yang diberitakan The Sun.

Pelatih asal Norwegia itu mengakui bahwa para pelatih sangat gampang kehilangan pekerjaannya dalam waktu cepat. Hal itu terbukti dengan dipecatnya tiga pelatih di Liga Primer Inggris, yakni Mauricio Pochettino, Unai Emery, dan Quique Sanchez Flores.

Namun, Solskjaer mengaku tidak khawatir dengan posisinya sebagai juru racik tim berjuluk Setan Merah itu meski saat ini timnya lebih dekat ke zona degradasi ketimbang empat besar.

Selain itu, nama Pochettino yang santer diberitakan menjadi penggantinya, tetapi Solskjaer mengaku mengabaikan kabar tersebut.

"Saya hanya fokus kepada pekerjaan saya dan melakukan sebaik yang saya bisa," ungkap Solskjaer. (OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya