Headline
Dalam suratnya, Presiden AS Donald Trump menyatakan masih membuka ruang negosiasi.
Dalam suratnya, Presiden AS Donald Trump menyatakan masih membuka ruang negosiasi.
Tidak semua efek samping yang timbul dari sebuah tindakan medis langsung berhubungan dengan malapraktik.
MANAJER Liverpool Juergen Klopp menilai Manchester City masih menjadi tim favorit juara di Liga Primer Inggris musim depan. Namun, dia mengaku siap bersaing kembali.
Musim lalu, Liverpool hanya terpaut satu poin dari City. Hal itu, kata Klopp, tidak akan terulang kembali. Sebab, dia berjanji tidak akan mengulangi kesalahan yang sama.
"Tidak masuk akal untuk membandingkan setiap musim," ujar Klopp dikutip BBC, Jumat (19/7).
"Jika kami kehilangan dua pertandingan tahun ini dan berpikir kami memenangkan 36 pertandingan lainnnya, kami akan memiliki banyak poin. Harusnya, Anda berada di situ dan kemudian tim terbaik akan menang," sambungnya.
Baca juga: Leroy Sane: Iming-Iming Kontrak Baru
"Akan sangat bagus jika kita bisa berada di sekitar Manchester City lagi. Sudah jelas bahwa mereka adalah tim favorit, tapi tidak masalah dengan hal itu," kata Klopp.
Klopp juga belum bisa memastikan kapan Sadio Mane akan kembali berlatih setelah gelaran Piala Afrika. Selain itu, ada Mohamed Salah dan Roberto Firmino yang belum bergabung dengan klub.
"Kami harus mempersiapkan klub untuk musim ini, semoga kami bisa melewati periode ini tanpa adanya pemain yang cedera, itu akan sangat keren," papar Klopp.
Klopp membesut Liverpool sejak 2015. Pencapaiannya selama empat tahun ialah mempersembahkan satu gelar Liga Champions, serta menjadi runner up Liga Champions 2017--2018 dan runner up Europa League 2015--2016. (Medcom/OL-2)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved