Headline

Dalam suratnya, Presiden AS Donald Trump menyatakan masih membuka ruang negosiasi.

Fokus

Tidak semua efek samping yang timbul dari sebuah tindakan medis langsung berhubungan dengan malapraktik.

Makin Dekati Pintu Juventus

(AFP/Cah/R-2)
23/6/2019 23:20
Makin Dekati Pintu Juventus
Matthijs de Ligt,(EMMANUEL DUNAND / AFP)

BEK mudak Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt, sepertinya bakal bergabung dengan raksasa Seri A Juventus. Terlebih setelah klub juara Italia itu memimpin dalam perburuan pemain belakang tim nasional Belanda itu dari pesaing mereka, Paris Saint-Germain dan Barcelona.

Bianconeri bahkan disebut-sebut bakal segera merampungkan negosiasi terakhir menyangkut persyaratan pribadi dengan agen De Ligt, Mino Raiola.

Kubu De Ligt dikabarkan meminta gaji 10,7 juta pound setahun dan ditambah bonus. Hal itu akan menjadikan dia sebagai pemain dengan bayaran tertinggi kedua di Juventus, di bawah Cristiano Ronaldo. Adapun mahar yang harus dibayar Juventus untuk mendapatkan jasa De Ligt ialah 62 juta pound.

De Ligt merupakan salah satu pemain paling dicari di Eropa setelah menjadi kapten Ajax dan membawa timnya masuk semifinal Liga Champions musim lalu. De Ligt tampaknya akan menjadi pemain pertama yang direkrut Maurizio Sarri sebagai manajer Juventus setelah meninggalkan Chelsea untuk kembali ke negara asalnya, Italia. (AFP/Cah/R-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dedy P
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik