Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

PAOK Thessaloniki Juara Liga Yunani

Basuki Eka Purnama
22/4/2019 09:45
PAOK Thessaloniki Juara Liga Yunani
Para pemain PAOK merayakan gelar juara Liga Yunani.(AFP/Sakis MITROLIDIS)

PAOK Thessaloniki meraih gelar Liga Yunani untuk pertama kalinya dalam tempo 34 tahun setelah membukukan kemenangan 5-0 atas Levadiakos, Minggu (21/4).

PAOK berpeluang mengakhiri musim tanpa terkalahkan saat Liga Yunani menyisakan satu laga lagi setelah meraih gelar liga ketiga sepanjang sejarah mereka dengan mengumpulkan 77 poin dari 29 laga berkat hasil 25 kemenangan dan empat kali seri.

Klub besutan Razvan Lucescu itu unggul lima poin dari tim peringkat kedua Olympiakos, tim yang mendominasi Liga Yunani dan telah 44 kali menjadi juara liga.

Gelandang Ukraina Yevhen Shakhov membuka kemenangan PAOK pada menit ketiga dan Diego Biseswar menggandakan keunggulan, lima menit kemudian.

Baca juga: Dipastikan Juara Ligue 1, PSG Tekuk Monaco

Dimitris Pelkas mencetak gol ketiga, tujuh menit setelah babak kedua dimulai, dan Shakkov mencetak gol keduanya pada menit 60. Karol Swiderski memastikan PAOK menang 5-0 dan meraih gelar juara saat laga menyisakan sembilan menit.

PAOK yang telah dimiliki pengusaha Yunani-Rusia Ivan Savvidis sejak 2015 telah menjadi juara liga pada 1976 dan 1985 dan masih berpeluang menjadi juara Piala Yunani, bersaing dengan AEK Athens, Lamia, dan Asteras Tripolis.

PAOK telah enam kali menjadi juara Piala Yunani dan merupakan juara bertahan. (AFP/OL-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya