Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Sadio Mane Bersihkan Kamar Mandi Masjid

Satria Sakti Utama
03/9/2018 20:42
Sadio Mane Bersihkan Kamar Mandi Masjid
(AFP/Glyn KIRK)

PENYERANG Liverpool Sadio Mane tertangkap kamera sedang membantu membersihkan kamar mandi dan area wudhu di Masjid Al-Rahma kota Liverpool. Ia melakukannya hanya dua jam setelah membantu timnya memenangi laga melawan Leicester City pada Sabtu (1/9) malam.

Aksi Mane ini menjadi viral di sosial media dan telah menarik puluhan ribu retweet dan likes. Dalam video yang beredar, Mane mengisi ember dan mengepel ruangan tersebut. Ia dibantu seorang anak kecil dan pria lainnya.

Video ini menjadi bukti bahwa Mane merupakan muslim yang taat. Pesepak bola asal Senegal ini pun sering melakukan sujud syukur ketika mencetak gol.

Performa Mane di Liga Primer Inggris sedang dalam posisi puncak. Ia sukses mencetak empat gol dari empat pertandingan awal musim ini. (dailymail/X-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Victor Nababan
Berita Lainnya