Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
Presiden Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan Presiden Dina Boluarte di Istana Merdeka, Senin, 11 Agustus 2025. Kunjungan ini merupakan yang pertama bagi Boluarte ke Indonesia.
Menurut pantauan Metrotvnews.com, Boluarte disambut meriah oleh puluhan pasukan berkuda dari satuan TNI-Polri. Penyambutan dimulai dari kawasan Monumen Nasional (Monas) menuju Istana Merdeka.
Boluarte tiba di halaman Istana Merdeka pada pukul 10.08 WIB, disambut oleh puluhan siswa sekolah dasar (SD). Presiden Prabowo langsung menyambut dengan hangat saat Presiden Boluarte turun dari kendaraan, dan keduanya sempat berjabat tangan.
Prabowo kemudian mengajak Boluarte naik ke atas panggung untuk mengikuti upacara kenegaraan. Upacara diawali dengan pengumandangan lagu kebangsaan kedua negara, disusul dentuman meriam sebanyak 21 kali sebagai bentuk penghormatan tertinggi dari Indonesia kepada tamu negara.
Setelah penyambutan resmi, Presiden Prabowo dan Presiden Boluarte melakukan inspeksi pasukan kehormatan yang telah berjajar rapi di halaman depan Istana Merdeka. Keduanya berjalan di atas karpet biru.
Presiden Prabowo kemudian memperkenalkan delegasi Indonesia kepada Presiden Boluarte. Di antaranya adalah Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi, Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso, Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman, Sekretaris Kabinet (Seskab) Letkol Teddy Indra Wijaya, dan lainnya.
Setelah sesi perkenalan, kedua pemimpin negara menuju Istana Merdeka untuk sesi foto bersama dan penandatanganan buku tamu kenegaraan. Agenda dilanjutkan dengan pertemuan tête-à-tête antara Presiden Prabowo dan PM Albanese.
Selanjutnya, keduanya dijadwalkan menggelar pertemuan bilateral. Forum strategis ini menjadi ajang penting bagi kedua negara untuk membahas isu-isu utama, termasuk penguatan kerja sama di berbagai bidang.
Diketahui kedatangan Boluarte merupakan kunjungan balasan setelah Presiden Prabowo mengunjungi Istana Kepresidenan Peru pada 14 November 2024. Presiden sempat mengundang Presiden Dina Boluarte ke Indonesia.
"Saya mengundang Presiden Republik Peru untuk mengunjungi Indonesia secara resmi dalam rangka HUT ke-50," ungkap Presiden Prabowo, dilansir laman Sekretariat Kabinet (Setkab), Jumat, 15 November 2024.(Bob/P-1)
Presiden Prabowo Subianto menuturkan kunjungan Presiden Peru Dina Ercillia Boluarte Zegarra memiliki arti khusus bagi kedua negara, menandai 50 tahun diplomatik Indonesia dan Peru
Sekretariat Presiden dalam siaran langsung ketibaan, di Jakarta, hari ini, melaporkan Presiden Boluarte tiba di Indonesia sekitar pukul 16.00 WIB.
Presiden Peru Dina Boluarte menyambut dengan bangga terpilihnya Paus Leo XIV sebagai pemimpin terbaru gereja Katolik. Itu momen bersejarah bagi negaranya dan simbol harapan
PRESIDEN RI Prabowo Subianto dianugerahi penghargaan bergengsi Grand Collar de la Orden El Sol del Peru oleh Presiden Peru Dina Boluarte
Setibanya di Gedung VVIP Bandara Soekarno-Hatta, Ratu Máxima disambut oleh Kepala Eksekutif PEPK OJK, Friderika Widyasari Dewi dan Duta Besar Belanda untuk Indonesia Marc Gerritsen.
PRESIDEN Prabowo Subianto bertolak menuju Sydney, Australia, usai memimpin rapat terbatas di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Selasa, (11/11).
Ia menyatakan pentingnya keberanian baru bagi negara-negara berkembang, termasuk Indonesia dan Brazil, untuk membangun sistem perdagangan global yang lebih mandiri dan adil.
Menurut Presiden Lula, kunjungan kenegaraan kali ini menjadi momentum penting untuk memperbarui kemitraan strategis yang telah terjalin sejak 2008 antara Indonesia-Brazil.
Presiden Prabowo menerima kunjungan Presiden Brasil Luiz Inácio Lula da Silva guna membahas isu-isu global dan bilateral.
Presiden Brasil Luiz Inácio Lula da Silva tiba di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Rabu sore, (22/10), Kedatangan itu menandai dimulainya kunjungan kenegaraan ke Indonesia
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved