Rabu 01 Maret 2023, 19:53 WIB

Airlangga Hartarto Menangi Musra Papua Barat

mediaindonesia.com | Politik dan Hukum
Airlangga Hartarto Menangi Musra Papua Barat

Dok. Musra
Ilustrasi Musra

 

BAKAL Calon Presiden dari Partai Golkar Airlangga Hartarto disebut memenangi Musyawarah Rakyat (musra) Indonesia di 5 wilayah, yakni Gorontalo, Banten, Sulawesi Barat, Kalimantan Selatan, dan yang terakhir Papua Barat. MUSRA digelar di GOR Sangeng, Kabupaten Manokwari, Papua Barat pada 25 Februari 2023.

Penanggung Jawab Musra Budi Ari Setia mengatakan, rakyat Indonesia dari wilayah Papua menginginkan Airlangga sebagai capres harapan masyarakat. Kriteria capres yang diinginkan ialah jujur dan bersih. "Airlangga mendapatkan 34,35% suara mengungguli Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan 19,56%, dan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dengan 15,05%,” ujar Budi dalam keterangan, Rabu (1/3/2023).

Ketua Panitia Musra Panel Barus menambahkan, sosok kriteria dan karakter calon pemimpin bangsa pilihan peserta musra sebanyak 334 responden atau 28,40% merupakan sosok jujur dan bersih.

Di urutan kedua, responden musra menginginkan kriteria calon pemimpin bangsa yang merakyat 326 orang atau 27,72%. "Di urutan ketiga, kriteria calon pemimpin bangsa yang diinginkan responden yakni sosok yang berani, tegas, dan berwibawa sebesar 268 responden atau 22,79%." (RO/A-3)

Baca Juga

MADE NAGI / POOL / AFP

Sri Mulyani Jelaskan Transaksi Mencurigakan Rp349 Triliun

👤mediaindonesia.com 🕔Selasa 21 Maret 2023, 00:52 WIB
Sri Mulyani memaparkan 300 surat dari PPATK terkait nilai transaksi mencurigakan sebesar Rp349 triliun yang dikirimkan kepada pihaknya pada...
ANTARA FOTO/Gusti Tanati

John Bunay: Kunjungan Presiden tak Menjawab Persoalan Papua

👤Faustinus Nua 🕔Selasa 21 Maret 2023, 00:17 WIB
Papua masih dalam keadaan konflik dan di sisi lain begitu banyak pasukan TNI/Polri yang justru menambah ketakutan dan kecemasan masyarakat...
Antara

Parpol Pertanyakan Himbauan Bawaslu Terkait Kampanye

👤Sri Utami 🕔Selasa 21 Maret 2023, 00:09 WIB
partai politik mempertanyakan himbauan bawaslu soal...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya