Headline

Senjata ketiga pemerataan kesejahteraan diluncurkan.

Fokus

Tarif impor 19% membuat harga barang Indonesia jadi lebih mahal di AS.

1.400 Kendaraan Dipulangkan pada Hari Pertama Larangan Mudik

Theofilus Ifan Sucipto
25/4/2020 10:00
1.400 Kendaraan Dipulangkan pada Hari Pertama Larangan Mudik
Petugas kepolisian berjaga saat dilakukan penyekatan kendaraan di pintu keluar Tol Bitung, Kabupaten Tangerang, Banten, Jumat (24/4).(ANTARA/FAUZAN)

RIBUAN kendaraan roda empat dipulangkan ke Jakarta di hari pertama larangan mudik, Jumat (24/4). Mereka hendak menerobos perbatasan wilayah saat hendak mudik ke luar Jakarta.

"Kalau yang mencoba keluar ada. Kita kembalikan sekitar 1.400 kendaraan roda empat," kata Kabagops Korlantas Polri, Kombes Pol Benyamin kepada Medcom.id, Sabtu (25/4).

Benyamin mengatakan kendaraan roda empat terdiri dari mobil sedan, minibus, dan bus berukuran kecil. Mereka berasal dari Jakarta dan bertujuan keluar kota. 

"Kita kembalikan ke arah Jakarta," ujarnya.

Baca juga: Tertibkan Arus Mudik saat PSBB, Polri Kerahkan 170 Ribu Personel

Benyamin mengatakan hingga kemarin masyarakat yang ditegur kooperatif. Mereka sukarela kembali ke Jakarta.

"Kita tidak akan lakukan tindakan penilangan," tegas Benyamin.

Kendati begitu, Polri menganalisis niat pengemudi yang hendak keluar Jakarta. Polri mengizinkan sejumlah kendaraan untuk lewat jika masyarakat memiliki penjelasan dan tujuan yang jelas.

"Selama masyarakat keperluannya jelas kita lewatkan misalnya bus karyawan dari Bekasi yang mengantar ke Karawang," tutur dia. (A-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dwi Tupani
Berita Lainnya