Headline
Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan
Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah
PASANGAN calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno tiba lebih dulu di KPU RI. Mereka datang pukul 19.20 WIB, Prabowo mengenakan kemeja putih sedangkan Sandiaga memakai kemeja biru.
Saat ditanya wartawan mengenai nomer urut yang diinginkan, Prabowo hanya menjawab singkat. "Satu atau dua," kata dia di Gedung KPU RI, Menteng, Jumat (21/9).
Sandiaga yang menyusul Prabowo masuk ke dalam pintu masuk KPU juga hanya berkomentar pendek. Menurutnya nomer urut mana saja sama saja. "Satu atau dua sama saja," ujar Sandiaga.
Keduanya lalu masuk ke ruangan dalam KPU. Agus Harimurti Yudhoyono kemudian menyusul masuk hampir berbarengan dengan Prabowo-Sandiaga.
Di luar KPU ratusan pendukung Koalisi Indonesia Adil Makmur maupun Koalisi Indonesia Kerja sudah hadir dengan menyuarakan yel-yel kampanye pasangan calon masing-masing. (X-12)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved