Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
KETUA Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menemui Wakil Presiden Jusuf Kalla di Rumah Dinas Wakil Presiden, Jalan Diponegoro, Jakarta Rabu (15/8) malam.
Prabowo tiba sekitar pukul 20.45 WIB, terlihat Sekertaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani juga hadir pada saat kedatangannya. Selang 10 menit kemudian yakni sekitar pukul 20.55 WIB, menyusul Sandiaga Uno yang tiba di Rumah Dinas Wakil Presiden.
Prabowo datang menggunakan mobil Lexus putih dengan pelat B 1710 PSD dan tampak langsung menuju ke dalam rumah. Prabowo hanya melambaikan tangan kepada para wartawan dari dalam mobilnya tanpa mengucapkan sepatah kata. Belum diketahui agenda lebih lanjug terkait pertemuan yang dilakukan pada masa setelah pedaftaran capres-cawapres ini.
Sebelumnya, informasi adanya rencana kunjungan tersebut diungkapkan oleh Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani. Dirinyamengatakan kunjungan Prabowo dalam rangka silaturahmi.
"Dalam tradisi ketimuran kan sesuatu yang lebih junior datang ke senior kan biasa apalagi ada hajat dan gawe besar maka perlu silaturahim kepada orang yang dihormati dan dituakan, itu penting," ujarnya di Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (15/8).
Selain silaturahmi dirinya menerangkan bahwa rencananya Prabowo akan membicarakan persoalan terkait kontestasi Pilpres. Namun, ia enggan merinci secara detail apa yang nantinya akan disampaikan.
"Kan belum ketemuan," katanya. (A-5)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved