Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
MESKI baru dideklarasikan, Cakra 19 yang merupakan tim pemenangan untuk pasangan calon presiden Joko Widodo dan calon wakil presiden Ma’ruf Amin telah mendirikan 34 posko di 34 provinsi Tanah Air.
Ketua Tim Pemenangan Cakra 19 Andi Widjajanto mengaku purnawiran yang tergabung dalam Cakra 19 terdiri dari seluruh perwakilan dari 34 provinsi.
Oleh karena itu, dengan instruksi satu komando, anggota tim pemenangan tersebut mendirikan posko di provinsi mereka masing-masing.
“Tim ini akan bekerja berdasarkan filosofis kata sanskerta. Tentunya untuk memenangkan pasangan Jokowi-Ma’ruf pada Pilpres 2019 mendatang,” terang mantan Meteri Sekretaris Kabinet (Menseskab) itu saat memberikan sambutan seusai menggelar deklarasi tim pemenangan Cakra 19 di Hotel Borobudur, Jalan Banteng Selatan, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Minggu (12/8).
Andi menambahkan, Cakra dalam budaya maupun filsafat Asia khususnya Indonesia, diartikan sebagai pusat energi, roda, atau Iingkaran dari kekuatan-kekuatan positif yang dilengkapi kreatifitas dan kebebasan berekspresi.
“Hal tersebut tentunya guna mencapai tujuan bagi kebaikan bersama. Dengan Cakra yang di dalamnya diisi oleh seluruh purnawiran diharapkan bisa menjadi kekuatan baru bagi Jokowi-Ma’ruf,” tandasnya.
Diketahui sejumlah nama purnawiran yang bergabung dalam Cakra 19 adalah mantan Menseskab Andi Widjajanto, mantan Sesmenko Polhukam Letjen TNI (Purn) Eko Wiratmoko, mantan Deputi V KSP Mayjen TNI (Purn) Andogo Wiradi, mantan Wakasad Letjen TNI (Purn) Hinsa Siburian, mantan Danjen Kopassus Letjen TNI (Purn) Lodewijk F Paulus, mantan Kapuspen TNI Laksda TNI (Purn) Iskandar Sitompoel, dan mantan Pangdam l/ Bukit Barisan Wisnton Pardamean Simanjuntak.
Selain itu, ada nama mantan Deputi I bidang Hukum Politik Dalam Negeri Kemenkumham Mayjen TNI (Purn) Yudi Harianto, mantan Koorsahli KSAU Marsda TNI (Purn) Dr Usra Hendra Harahap, Mayjen TNI (Purn) Istu Hari Subagio, Mayjen TNI (Purn) H Harry Purdianto, Brigjen TNI (Purn) Juanda, Kol (Purn) Harry Guritno, Heintje J Sumanti, Oni Ispriyanto, Budi Santoso, Arderio Hukom, Sufirman, Lawrence Siburian, dan Brigjen TNI (Purn) Nur Godang. (OL-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved