Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
POLITIKUS Partai Nasional Demokrat (NasDem) Taufiqulhadi menjelaskan Mahfud MD tidak terpilih menjadi cawapres dari Jokowi karena terganjal dua partai dalam koalisi. Partai yang dimaksud oleh Taufiqulhadi adalah Golkar dan PKB.
"Pak Mahfud sudah diingatkan, Presiden sudah memanggil dan menganggap tepat terhadap pak Mahfud dan jika tidak ada aral melintang pak Mahfud menjadi calon terkuat wapres. Tetapi Jokowi mengingatkan ada satu sampai dua partai yang anda harus komunikasi. Pak Mahfud sudah paham, tetapi mungkin belum terkomunikasi sepenuhnya," terang Taufiqulhadi di Jakarta, Sabtu (11/8).
Hal itulah yang kemudian membuat Mahfud memahami situasi dan posisinya. Taufiqulhadi menyatakan bahwa dirinya termasuk kepada pihak yang kecewa, namun Mahfud menunjukkan bahwa dirinya sudah siap dengan hasil tersebut dan tidak kecewa.
Taufiqulhadi mengibaratkan apa yang terjadi kepada Mahfud adalah suatu hal yang biasa dalam politik. Bahkan Mahfud sebetulnya sudah melihat adanya indikasi tidak dipilihnya dirinya, ketika komunikasi yang dijalin tidak berjalan dengan baik dengan partai yang dimaksud.
"Dalam politik itu bisa mati berkali kali, karena itu ketika seseorang mau masuk ke politik mereka harus siap mati dan siap untuk bangkit kembali," terang Taufiqulhadi.
Taufiqulhadi menilai bahwa dengan semua partai yang ada sudah terbangun dengan baik, namun yang belum terselesaikan komunikasinya dengan Golkar maupun PKB. Oleh sebab itu Mahfud sudah tidak mempersoalkan hal tersebut. (OL-3)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved