Headline
Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.
Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.
PRESIDEN ke-3 BJ Habibie angkat suara mengenai ramainya pembicaraan bursa pemilihan presiden yang pencoblosannya bakal digelar tahun depan.
Dirinya menilai rakyat Indonesia tergolong sudah cerdas dalam berdemokrasi sehingga mampu memilih sosok pemimpin yang tepat menjadi nahkoda negeri ini.
"Rakyat sudah 20 tahun menikmati kebebasan (demokrasi). Presiden itu dipilih rakyat karena ada karyanya. Orang yang kelihatan kerja bukan yang banyak omong," ujarnya di Jakarta, Selasa (17/7).
Dia berpendapat sosok ideal pemimpin ialah yang mampu membangun negeri ini dan meningkatkan kualitas hidup rakyat. Bukan sosok yang hanya mampu politicking dan minim kerja.
"Membangun itu bukan karena ngomong, bukan karena pintar ngomong. Kalau ngomong terus kapan kerjanya," tegasnya.
Ia berharap siapa pun yang nantinya bakal terpilih mampu mengemban amanat untuk menyejahterakan rakyat.
Mantan Menteri Negara Riset dan Teknologi itu juga meyakini demokrasi Indonesia akan terus matang.
"Saya yakin kita sudah lumayan dalam berdemokrasi sehingga harus diperjuangkan," pungkasnya. (OL-2)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved