Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
HASIL sementara hingga Rabu (27/6) siang ini, perolehan hitung cepat untuk Pilkada Nusa Tenggara Timur (NTT) yang dilakukan oleh Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) menunjukkan bahwa pasangan Viktor B. Laiskodat dan Joseph A. Nae Soi (Victory Joss) unggul atas kandidat lainnya.
Hingga pukul 14:39 WIB dari 60,33 % data yang masuk, duet Victory Joss berhasil memperoleh angka 35, 67 %. Angka tersebut membawa pasangan calon yang diusung Partai NasDem ini unggul cukup jauh dari pasangan lain.
Duet Marianus Sae- Emi Nomleni menempati posisi kedua setelah mendapat 25,24 %, sedangkan di urutan ketiga ditempati pasangan Esthon Foenay-Christian Rotok dengan 21,07%, disusul duet Benny K Harman-Benny Litelnoni yang mendapat 18,02 %.
Pelaksanaan Pilkada NTT tahun ini diikuti sedikitnya 3.448.653 orang, termasuk pemilih dari sahabat difabel yang mencapai 11 ribu orang dan mendapat tingkat partisipasi hingga 79,1 %. (E-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved