Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

"Victory-Joss" Siap Menerima Hasil Pemilihan 

Micom
18/6/2018 11:50
Cagub Nusa Tenggara Timur Nomor 4 yang diusung Partai Nasdem, Golkar, Hanura dan PPP, Viktor Bungtilu Laiskodat dan Cawagub Josef Nae Soi berkampanye di Kecamatan Nangaroro dan Aesesa, Mbay, Kabupaten Nagekeo, Nusa Tenggara Timur(MI/ALEXANDER TAUM)

PASANGAN calon Gubernur-Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Bungtilu Laiskodat-Yoseph Nae Soi (Victory-Joss), siap menerima apapun hasil pemungutan suara pada 27 Juni 2018.

"Pilkada itu adalah sebuah proses politik yang biasa, jadi apapun hasilnya adalah potret dari hasil kerja, hasil konsolidasi dan sekaligus memperlihatkan respon pemilih terhadap pasangan calon," kata Sekretaris Tim Pemenangan pasangan Victory-Joss, Honing Sani kepada Antara di Kupang, Senin (18/6).

Dia mengemukakan hal itu, menjawab pertanyaan seputar kesiapan pasangan calon yang didukung Partai Golkar, Nasdem dan Hanuran itu dalam menerima hasil Pilkada NTT.

Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur NTT periode 2018-2023 yang diikuti empat pasangan calon itu tinggal menghitung hari saja. Bagi Victory-Joss kata dia, dengan hasil kerja yang dilakukan selama ini maka pasangan ini optimistis akan memenangkan Pilkada pada 27 Juni mendatang.

Dia juga mengharapkan agar semua pasangan calon yang ikut dalam konstetasi Pilkada NTT menerima apapun hasil dari pilihan rakyat nanti.
Selain pasangan calon harus menjaga pendukungnya masing-masing untuk tidak anarkis merespon hasil pilkada apapun hasilnya karena merupakan pilihan rakyat.

Dalam Pilkada NTT 2018, diikuti empat pasangan calon yakni Esthon L Foenay-Christian Rotok (Esthon-Chris) bernomor urut satu, Marianus Sae Emilia Nomleni (Marhaen) bernomor urut dua.

Pasangan Benny K Harman-Benny A Litelnoni (Harmoni) bernomor urut tiga dan Viktor Bungtilu Laiskodat-Joseph Nae Soi (Victory-Joss) bernomor urut empat. (Ant/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dwi Tupani
Berita Lainnya