Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Elit Parpol Masih Bakal Gencar Safari Politik Hingga Detik Terakhir

Cahya Mulayana
08/5/2018 20:13
Elit Parpol Masih Bakal Gencar Safari Politik Hingga Detik Terakhir
(Dok MI)

SAFARI politik yang kian gencar dilakukan peminat kontestasi pemilihan presiden 2019 sangat wajar dilakukan. Pasalnya, seluruh kemungkinan termasuk poros ketiga, masih terbuka luas.

"Seluruh kemungkinan termasuk poros ketiga masih terbuka luas. Maka wajar ketika sejumlah pihak seperti pak Gatot (Nurmantyo) ataupun Cak Imin (Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar) melakukan safari politik dengan menjajaki komunikasi politik dengan sejumlah pihak," terang Direktur Eksekutif lembaga survei Indo Barometer M Qodari saat dihubungi Media Indonesia, Selasa (8/5).

Menurut dia, komunikasi yang terus gencar dilakukan menjelang pilpres 2019 akan terus terjadi sampai detik akhir pendaftaran di KPU. Tidak hanya itu, kata dia, safari politik juga dilakukan untuk meningkatkan elektabilitas partai politik. Ia menyebut Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar sebagai contohnya.

"Safari politik yang digelar Cak Imin tidak hanya untuk mendapatkan dukungan sebagai cawapres, tapi tentu juga untuk meningkatkan elektabilitas partainya," tutupnya.

Hal itu merujuk pada pertemuan Muhaimin di kediaman Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto Pada Selasa malam ini. (OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Anata
Berita Lainnya