Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Sri Mulyani: Kita Tidak Sadar Tidur Bersama Musuh Kita

Thomas Harming Suwarta
07/5/2018 16:10
Sri Mulyani: Kita Tidak Sadar Tidur Bersama Musuh Kita
(ANTARA/Sigid Kurniawan)

MENTERI Keuangan Sri Mulyani mengingatkan penyakit sekaligus musuh bangsa saat ini yang membuat gerak langkah pembangunan jadi mandek ialah korupsi.

"Karena sudah menjadi makin marak dan seakan jadi praktek biasa di masyarakat, kita pun tidak sadar bahwa kita sebenarnya sedang tidur bersama musuh kita," ujarnya saat berbicara di hadapan para rektor Perguruan Tinggi Negeri dari Seluruh Indonesia, di Kantor Kementerian Ristek dan Teknologi, Jakarta, Senin (7/5).

Oleh karena itu, gagi Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia tersebut, korupsi adalah musuh yang paling berbahaya.  

"Saya selalu bilang jika kita ingin maju maka korupsi dengan segala macam bentuknya kolusi dam nepotisme harus kita perangi bersama, tapi faktanya korupsi makin marak dan kita seperti terus tidur bersama musuh kita itu," ungkap ibu tiga anak kelahiran Bandar Lampung, 26 Agustus 1962 tersebut.

Untuk itu peran institusi pendidikan sangat besar. Dia mengatakan, komunitas pendidikan tinggi kata dia harus benar-benar memiliki komitmen kuat untuk mendidik anak bangsa agar memiliki karakter jujur, profesional dan berintegritas.

"Saya titip ke Bapak/Ibu rektor, agar selain aspek intelektual, kita harus benar-benar mengedepankan pendidikan karakter karena modal itu akan sangat penting bagi bangsa ini ke depan," pangkas Sri. (OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Anata
Berita Lainnya