Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Enggan Beli Kucing Dalam Karung, PKS Minta Gerindra Rilis Daftar Calon Kabinet

Putri Anisa Yuliani
21/4/2018 19:22
Enggan Beli Kucing Dalam Karung, PKS Minta Gerindra Rilis Daftar Calon Kabinet
(MI/MOHAMAD IRFAN)

PARTAI Keadilan Sejahtera (PKS) ingin Partai Gerindra bisa sekaligus mengumumkan calon menteri ketika mengumumkan calon presiden dan calon wakil presiden yang mereka usung. Politisi PKS Mardani Ali Sera mengatakan PKS menilai, tujuan dari hal itu ialah memberikan gambaran kepada masyarakat tentang sosok-sosok yang dipilih Gerindra untuk mengisi kabinet.

"Jadi tidak seperti beli kucing dalam karung. Kita perlihatkan siapa yang akan bantu presiden nantinya duduk di dalam kabinet," kata Mardani di Jakarta, Sabtu (21/4). Dengan demikian, ujarnya, masyarakat pun bisa menilai sendiri soal kapabilitas dan kemampuan masing-masing kandidat menteri.

Di sisi lain, politisi Partai Gerindra, Ahmad Riza Patria menyebut hal itu akan sulit dilakukan, Sebab, untuk memilih orang-orang yang tepat mengisi jabatan menteri perlu analisis dan pertimbangan yang mendalam. "Kita harus pertimbangkan, tidak bisa sembarangan," kata Riza.

Riza menjelaskan, untuk menunjuk orang-orang yang akan duduk di posisi menteri, setidaknya harus mencari orang yang ahli di bidangnya, profesional, memiliki kemampuan serta mampu memenuhi kebutuhan sesuai dengan kondisi nyata yang terjadi setelah dinamika Pilpres selesai.

"Banyak sekali pertimbangannya, harus mampu, profesional dan ahli di bidangnya. Jangan sampai yang dipilih tidak cocok atau malah bertolak belakang," ujarnya. (OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Anata
Berita Lainnya