Headline
Karhutla berulang terjadi di area konsesi yang sama.
Karhutla berulang terjadi di area konsesi yang sama.
Angka penduduk miskin Maret 2025 adalah yang terendah sepanjang sejarah.
KOMITMEN untuk terus memajukan dunia olahraga Indonesia, khususnya di bidang olahraga otomotif, membuat PT Gajah Tunggal, produsen ban terintegrasi di Asia Tenggara, diganjar penghargaan Darmabakti Olahraga Award dari Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Pusat.
Penghargaan itu diberikan pada ajang Golden Award Malam ANugerah Olahraga Indonesia 2019 yang jadi salah satu rangkaian dalam peringatan Hari Pers Nasional di Surabaya, Jawa Timur, pekan lalu.
Kontribusi Gajah Tunggal diakui SIWO PWI bukan hanya terlihat di ajang motorsport saja, produsen ban GT Radial itu juga aktif mendukung olahraga lainnya, seperti ajang Piala AFF, Mercedes-Benz Golf Trophy, V3 Open Inlineskate, dna juga keterlibatan dalam pra-event Asian Games 2018.
Penghargaan Darmabakti Olahraga diterima langsung oleh Presiden Direktur Gajah Tunggal Sugeng Rahardjo yang turut hadir dalam peringatan HPN 2019 di Surabaya.
Baca juga : 18 Tahun Dukung Catur Indonesia, Japfa Raih Penghargaan di HPN
“Kami Bangga dengan penghargaan ini dan kami akan terus terbuka untuk ikut memajukan kegiatan olahraga di Indonesia. memang kami perusahaan yang bergerak di bidang otomotif, sehingga kebanykan kami mensponsori kegiatan otomotif. Tapi tak tertutup kemungkinan untuk cabang-cabang olahraga yang lain seperi yang telah kami lakukan sebelumnya” kata Sugeng dalam keterangan tertulisnya, Rabu (13/2).
Golden Award SIWO PWI yang dilangsungkan di Gedung Grahadi, Surabaya, merupakan bentuk apresiasi wartawan olahraga terhadap kontribusi semua pihak dalam memajukan olahraga Indonesia.
SIWO PWI menilai, kolaborasi dunia usaha, pemerintah, dan cabang olahraga, serta wartawan akan dapat memajukan olahraga Indonesia dan mengharumkan nama bangsa di kancah internasional. (RO/OL-8)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved