Kamis 31 Januari 2019, 16:49 WIB

Bugatti Ogah Masuk Pasar SUV

Ekawan Raharja | Otomotif
Bugatti Ogah Masuk Pasar SUV

bugatti.com
Bugatti Ogah Masuk Pasar SUV

 

BEBERAPA merek premium dan supercar sudah mulai melirik segmen sport utility vehicle (SUV). Berbeda pandangan ditunjukan oleh Bugatti yang menyatakan bahwa mereka tidak ingin ikut-ikutan bermain segmen tersebut.
 
Pabrikan asal Prancis itu diketahui masih tertarik untuk menghadirkan mobil-mobil eksotis. CEO Bugatti Stephan Winkelmann juga menyebutkan kalau mereka ingin fokus dan konsistem memproduksi supercar.
 
"Tidak akan ada mobil SUV dari Bugatti. Kami hanya fokus ideologi dan sejarah," ujar Winkelmann.

Hal tersebut diumumkan oleh Winkelmann karena hingga saat ini Bugatti masih merahasiakan model selanjutnya yang akan menjadi bagian perayaan ulang tahun mereka. Sempat terdengar rumor mobil baru Bugatti tidak akan memiliki kecepatan puncak yang tinggi. Dan Winklemann pun menilai bahwa ada aspek lain yang ingin ditonjolkan.
 
"Kecepatan puncak bukan prioritas utama Bugatti. Mobil-mobil kamu bisa berakseleras begitu bertenaga dan melesat cepat, sangat cepat," ucap si bos.

Baca juga: Proton X70 Bersiap Ramaikan Pasar SUV
 
Bugatti sendiri tampaknya mememiliki cara pandang sendiri melihat segmen SUV yang terus berkembang. Padahal beberapa pemain lain sudah masuk ke segmen mobil gambot ini seperti Rolls-Royce Cullinan, Bentley Bentayga, Lamborghini Urus dan segera Aston Martin DBX.
 
Lamborghini Urus bahkan sudah masuk ke Indonesia di akhir 2018 lalu. Di sini, SUV banteng ngamuk tersebut dibanderol dengan harga dasar tak kurang dari Rp8,5 miliar, belum termasuk personalisasi. (Medcom/OL-7)

Baca Juga

Dok. MG Motors

Harga Resmi Mobil Listrik MG4 EV Diumumkan Pertengahan Juni

👤Ihfa Firdausya 🕔Rabu 07 Juni 2023, 22:19 WIB
"Kami percaya bahwa MG4 EV akan mengubah pandangan masyarakat terhadap kendaraan listrik di Indonesia, dengan harga yang akan...
MI/NURTJAHYADI

Beli Kaca Film V-Kool Bisa Dapat Merchandise Transformers

👤mediaindonesia.com 🕔Rabu 07 Juni 2023, 20:41 WIB
Program ini berlaku mulai 15 Juni hingga 15 Juli...
PID

Piaggio Indonesia Rilis Keluarga Vespa GTS Terbaru

👤mediaindonesia.com 🕔Selasa 06 Juni 2023, 23:46 WIB
Jajaran keluarga GTS yang legendaris kini menawarkan karakteristik berbeda untuk memenuhi kepribadian Vespisti yang beragam: Klasik,...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya