Headline

Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.

Sejarah Terukir! Timnas Basket 3x3 Putri Sabet Emas SEA Games 2025

Dhika Kusuma Winata
11/12/2025 20:29
Sejarah Terukir! Timnas Basket 3x3 Putri Sabet Emas SEA Games 2025
Tim basket 3x3 putri Indonesia(Perbasi)

TIM bola basket Indonesia mendulang medali emas di SEA Games 2025 Thailand pada nomor 3x3 putri. Hasil tersebut menjadi sejarah bagi tim basket 3×3 putri Indonesia karena untuk kali pertama tim Merah Putih mengoleksi medali emas sejak nomor tersebut dipertandingkan di pada 2019.

Pada babak final yang berlangsung di Nimibutr Stadium, Bangkok, Kamis (11/12), Indonesia membekap tuan rumah Thailand dengan skor 20-18.

Tim putri 3x3 Indonesia meraih emas lewat perjalanan tak terkalahkan sejak penyisihan grup. Skuad yang beranggotakan Evelyn Fiyo, Kimberley Pierre-Louis, Agustin Gradita Retong, dan Ayu Sriartha Kusuma Dewi, itu memulai perjalanan dengan mengalahkan Filipina 21-15. Mereka juga menang atas Malaysia 19-10 pada laga kedua.

Indonesia melaju ke semifinal dengan status juara grup. Di semifinal, Evelyn Fiyo dan kawan-kawan menang atas Vietnam 20-18. Sebelum ini, pencapaian terbaik Indonesia pada nomor 3x3 putri ialah perunggu untuk edisi 2021 dan 2023. 

“Sejarah baru dari bola basket. Pertama kali mendapatkan medali emas sejak 3x3 putri di pertandingkan di SEA Games,” kata Sekjen DPP Perbasi, Nirmala Dewi. 

Manajer timnas 3x3 Indonesia John Nawawi mengaku bangga bisa menjadi bagian dari sejarah yang ditorehkan. John menyebut medali emas tersebut tidak didapat dengan mudah karena tim bekerja dengan keras. 

“Ini emas pertama dalam sejarah 3x3 Putri Indonesia, pasti sangat bangga atas prestasi atlet-atlet dan coaching staff kita,” ungkap John.

“Perjuangan mereka enggak mudah, tapi dengan pemain-pemain berpengalaman di 3x3 pada dua SEA Games berturut-turut kita selalu kepeleset di semifinal dan meraih perunggu. Kali ini kita tidak menyia-nyiakan kesempatan final," ucap John.
(P-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akmal
Berita Lainnya