Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
MILWAUKEE Bucks telah mengajukan pelepasan kontrak center timnas Indonesia, Marques Bolden. Hal itu diumumkan laman daring resmi tim NBA itu, Senin (17/10).
Bolden sebelumnya digaet Bucks pada 25 September dengan kontrak Exhibit 10, kontrak yang biasanya berdurasi satu tahun, berlaku jelang musim baru NBA, dan diberikan untuk sejumlah pemain yang diajak mengikuti pemusatan latihan tim serta rangkaian pertandingan pramusim tanpa jaminan berlanjut ketika musim reguler bergulir.
Pebasket naturalisasi Indonesia itu ambil bagian dalam empat dari lima pertandingan pramusim dengan kontribusi rata-rata 6,3 poin dan 2,0 rebound serta 11,7 menit per gim.
Baca juga: Grizzlies Perpanjangan Kontrak Brandon Clarke
Pemutusan kontrak ini jelas jadi kabar kurang menyenangkan bagi Bolden, mengingat ia sempat tampil gemilang selama 33 menit dengan torehan 21 poin, lima rebound, dan dua blok dalam laga pramusim kontra Chicago Bulls, Selasa (12/10) pekan lalu.
Hal ini sekaligus menunda kesempatan penampilan perdana pemain berpaspor Indonesia itu di NBA.
Bolden, sebelumnya, sempat tampil di NBA bersama Cleveland Cavaliers pada musim 2019-20 dan 2020-21, tetapi kala itu pebasket jebolan Universitas Duke tersebut belum resmi menjadi warga negara Indonesia.
Selain Bolden, Bucks juga mengumumkan pelepasan guard Lindell Wigginton, yang musim lalu tampil dalam 19 gim dengan kontrak dua kaki.
Langkah tersebut membuat Bucks kini memiliki 17 pemain dalam roster mereka atau perlu melepas dua pemain lagi untuk finalisasi roster jelang musim baru NBA 2022-23.
Bucks akan membuka musim reguler NBA 2022-23 dengan bertandang ke markas Philadelphia 76ers di Wells Fargo Center, Pennsylvania, Jumat (21/10) WIB. (Ant/OL-1)
Denver Nuggets sukses menaklukkan Milwaukee Bucks 108-104 di NBA walau tanpa Nikola Jokic. Tim Hardaway Jr. dan Aaron Gordon jadi pahlawan.
Golden State Warriors berhasil mengalahkan Milwaukee Bucks 120-113 di Chase Center. Stephen Curry dan Jimmy Butler jadi kunci kemenangan tuan rumah.
Pebasket Milwaukee Bucks Giannis Antetokounmpo menjalani pemeriksaan MRI setelah mengalami cedera betis kanan di laga NBA kontra Detroit Pistons.
Danilo Gallinari mengakhiri karier NBA dengan menorehkan total 11.607 poin, menjadikannya pemain Italia dengan torehan angka terbanyak sepanjang sejarah NBA.
Bintang Milwaukee Bucks Giannis Antetokounmpo cedera di pangkal paha atau selangkangan kiri yang dialami saat menghadapi Cleveland Cavaliers.
Bintang veteran NBA Kevin Durant tampil gemilang dengan mencetak 31 poin untuk membawa Houston Rockets meraih kemenangan dramatis 122-115 atas Milwaukee Bucks.
Bolden membawa Indonesia meraih emas SEA Games untuk pertama kalinya di cabang olahraga bola basket pada penyelenggaraan pesta olahraga Asia Tenggara tersebut tahun 2022 di Vietnam.
Bolden sudah pernah bermain untuk Bucks di laga pramusim 2022-2023.
Derrick dan Bolden merupakan pemain penting yang turut membawa timnas basket Indonesia meraih medali emas di SEA Games 2021.
Bolden merupakan pebasket kelahiran Texas jebolan Universitas Duke yang belakangan menjadi idola baru penggemar bola basket Indonesia.
Bolden jadi bagian roster Indonesia yang untuk pertama kalinya menyabet medali emas SEA Games usai menyapu bersih kemenangan di Vietnam.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved