Headline
Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.
Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.
Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan
WASHINGTON Wizards, Jumat (21/5), bangkit dengan mengalahkan Indiana Pacers 142-115 di laga play-in NBA dan merebut posisi delapan dan terakhir playoff dari Wilayah Timur.
Russell Westbrook dan Bradley Beal kembali ke kondisi puncak dengan meraup total 42 poin dan membawa Wizards unggul 16-0 di kuarter kedua, sehari setelah mereka kalah 118-110 dari Boston Celtics di laga pembuka babak play-in.
"Saya sangat puas dengan penampilan kami," ujar pelatih Wizards Scott Brooks. "Saya tahu kami bisa bangkit dan saya senang kami melakukannya di kedua sisi lapangan."
Baca juga: Curry Optimistis Warriors Bisa Kalahkan Grizzlies
"Selalu menyenangkan setiap kali Anda kompak melalui masa sulit dan berjuang untuk satu sama lain. Ini tidak mudah namun itu adalah bagian dari menjadi bagian dari tim," imbuhnya.
Beal mengakhiri laga dengan 25 poin sementara Westbrook membukukan 18 poin, 15 assist, dan delapan rebound untuk Wizards yang melaju ke babak playoff untuk pertama kali sejak 2018 kala mereka kalah di putaran pertama dari Toronto Raptors.
Di babak playoff, Wizards akan berhadapan dengan klub unggulan pertama Philadelphia 76ers dengan laga pertama dijadwalkan digelar pada Senin (24/5) WIB
Bagi Pacers, kekalahan ini mengakhiri rangkaian lima kali mereka berhasil tampil di playoff secara berturut-turut.
Beal melesakkan empat lemparan tiga angka serta lima rebound dan empat assist selama 28 menit. Dia tidak bermain di kuarter keempat untuk mengistirahatkan hamstring kirinya yang cedera.
Rui Hachimura mencetak 18 poin, Daniel Gafford 15 poin, 13 rebound, dan lima blok, sementara Raul Neto menambahkan 14 poin, Anthony Gill melesakkan 10 poin.
Di kubu Pacers, Malcolm Brogdon mencetak 24 poin dan Domantas Sabonis membukukan 19 poin, 11 rebound, dan 10 assist. (AFP/OL-1)
Presiden Indiana Pacers Kevin Pritchard menegaskan bahwa Tyrese Haliburton tidak akan bermain musim depan demi memastikan pemulihan total pascaoperasi.
Kepindahan Jay Huff ke Indiana Pacers menjadi bagian dari upaya tim NBA itu dalam memperkuat sektor big man menyusul kepergian Myles Turner ke Milwaukee Bucks di bursa bebas.
Bintang Indiana Pacers Tyrese Haliburton telah menjalani operasi untuk mengatasi cedera tendon Achilles kanan yang ia alami di Gim 7 Final NBA 2025 melawan Oklahoma City Thunder.
Pemeriksaan MRI menunjukkan bahwa Tyrese Haliburton mengalami robekan pada tendon Achilles dan dijadwalkan menjalani operasi di New York pada hari yang sama.
Shai Gilgeous-Alexander tampil luar biasa dan resmi dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Final NBA 2025 (Finals MVP).
Oklahoma City Thunder raih gelar NBA pertama setelah mengalahkan Indiana Pacers 103-91 di Game 7 Final.
Kepindahan ke Washington Wizards dari Houston Rockets membuka lembaran baru bagi Cam Whitmore untuk mendapat peluang peran lebih besar di tim yang tengah membangun ulang.
Dengan mendatangkan Kyle Kuzma, yang musim ini mencatatkan rata-rata 15,2 poin, 5,8 rebound, dan 2,5 assist, Milwaukee Bucks berharap bisa meningkatkan performa mereka.
Boston Celtics menyelesaikan musim ke-15 mereka dalam sejarah klub dengan 60 kemenangan atau lebih.
Kemenangan Lakers ditopang 40 poin dari Anthony Davis dan 31 poin dari LeBron James.
Center asal Serbia, yang merupakan dua kali MVP NBA itu, melesakkan 15 dari 20 upaya tembakannya serta 12 dari 14 tembakan bebas.
ORLANDO Magic berhasil mengalahkan Washington Wizards 139-120 dan memperoleh kemenangan delapan kali secara beruntun di NBA.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved