Headline
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
GUBERNUR Papua Lukas Enembe memastikan penyelenggaraan PON XX Papua 2021 aman bagi 6.496 atlet maupun ofisial yang akan tiba di bumi cenderawasih.
Dibantu oleh personel keamanan baik TNI maupun Polri, Lukas optimistis penyelenggaraan PON XX Papua bakal sukses dan tak akan ada gangguan keamanan.
"Papua sudah siap jadi tuan rumah yang baik dan sukseskan PON yang aman bagi semua orang," ucap Lukas dalam keterangan resminya, Kamis (8/4).
"Saya katakan lagi, Papua ini aman untuk semua orang dan tidak ada persoalan (gangguan keamanan)," tambahnya.
Ia juga meminta kepada masing-masing kepala daerah dari setiap klaster untuk mengamankan wilayahnya selama pelaksanaan pesta olahraga terbesar di Tanah Air itu berlangsung. Rencananya, PON XX Papua akan berlangsung di empat klaster yakni Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Merauke, dan Mimika pada bulan Oktober.
"Bupati, dan Wali Kota diharapkan mengamankan situasi dan jangan ada keributan. Silakan datang, kami siap untuk menerima para delegasi di tanah Papua," tuturnya.
Baca juga: PB PON XX 2021 Gelar Chef de Mission Meeting II
Setelah membutuhkan waktu yang lama untuk mendapatkan kepercayaan menggelar pesta olahraga empat tahunan itu, Lukas juga mengatakan pihaknya telah memaksimalkan segala upaya demi kesuksesan pelaksanaan maupun prestasi
"Masyarakat Papua merasa bangga menjadi tuan rumah sehingga saya yakin tidak ada gangguan dan ancaman apapun. Papua aman," tegasnya.
Sementara itu Ketua Umum Koni Pusat Marciano Norman mengatakan Papua sudah siap menyelenggarakan PON XX Papua pada Oktober.
Hal itu diungkapkannya setelah ia menghadiri rapat Chef de Mission (CdM) di Papua, Rabu (7/4) malam. Ia mendapatkan laporan dari kepala daerah yang menjadi klaster penyelenggaraan PON XX Papua.
"Kami mendapatkan laporan bahwa mereka sudah sangat siap untuk menghadapi kegiatan olahraga nasional empat tahunan tersebut," sebut Marciano dalam keterangan resmi KONI Pusat.
"Kami juga bersepakat akan menjadikan PON Papua ini jadi kebangkitan masyarakat Indonesia dari pandemi Covid-19," tukasnya.
Sempat ditunda selama hampir satu tahun akibat pandemi covid-19, di mana mulanya dijadwalkan pada 20 Oktober-2 November 2020. Kini Papua dijadwalkan akan menggelar PON Papua pada 2-15 Oktober 2021.(OL-5)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved