Headline
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) memperkirakan ada 135 nomor pertandingan dari 465 nomor pertandingan di Asian Games 2018 yang bisa mendatangkan medali untuk Indonesia. Dengan jumlah tersebut diharapkan ada 16-20 medali emas yang didapat untuk bisa membuat Indonesia masuk urutan 10 besar.
Deputi IV Kemenpora Mulyana mengatakan 135 nomor pertandingan tersebut muncul setelah pihaknya mengevaluasi hasil dari program pemusatan latihan nasional setiap cabang olahraga (cabor). “Sesuai perencanaan, seharusnya target 10 besar bisa terpenuhi,” kata Mulyana kepada Media Indonesia, Senin (30/7).
Mulyana menambahkan, beberapa nomor pertandingan itu datang dari cabor andalan Indonesia, seperti pencak silat, bulu tangkis, dayung, panjat tebing, jet ski, paralayang, dan wushu. Beberapa bahkan merupakan cabor yang tidak dipertandingkan di olimpiade.
Sementara itu dari nomor yang masuk olimpiade, seperti atletik, peluangnya ada tapi cukup berat. “Namun, di atletik kita punya Maria Londa, peraih medali emas nomor lompat jauh di Asian Games 2014. Ada juga empat serangkai di nomor estafet,” kata Mulyana lagi.
Total prediksi medali emas sendiri, menurut Mulyana, seharusnya bisa membuat Indonesia menempati peringkat yang lebih baik daripada rangking 10. Pasalnya, jika melihat Asian Games empat tahun lalu, Qatar yang mengoleksi 10 medali emas bisa bertengger di urutan ke-10.
“Kalau dapat minimal 16 medali emas atau maksimal 20 medali emas dengan melihat hasil Asian Games 2014, seharusnya Indonesia bisa dapat rangking enam. Karena Thailand yang saat itu rangking enam punya 12 medali emas,” kata Mulyana. (A-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved