Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Rute Balap Sepeda Asian Games di Purwakarta Masih Ada yang Rusak

Reza Sunarya
25/7/2018 16:40
Rute Balap Sepeda Asian Games di Purwakarta Masih Ada yang Rusak
(ANTARA)

JALUR Sadang-Cibatu dan Sadang-Cikopo, Purwakarta, Jawa Barat menjadi salah satu rute balap sepeda Asian Games 2018, belum siap sepenuhnya. Di jalur tersebut masih sebagian titik jalan yang rusak dan bergelombang.

Satlantas Polres Purwakarta telah melakukan survei jalur yang akan dilewati para peserta balap sepeda Asian games.

"Hasil survei jalur lintasan balap sepeda yang kami lakukan ini menyimpulkan di rute tersebut terdapat beberapa titik jalan yang kondisinya masih rusak dan bergelombang," kata Kasat Lantas Polres Purwakarta, AKP Rizky Adi Saputro, di Purwakarta, Rabu (25/7).

Dihubungi terpisah, Kepala Dinas Bina Marga dan Pengairan Kabupaten Purwakarta Budi Supriadi menyebutkan akan segera melakukan perbaikan di jalur yang akan dilalui pembalap sepeda tersebut. Pihaknya memastikan kondisi jalan akan tuntas diperbaiki sebelum pelaksanaan lomba.

Kepala Bidang Olahraga pada Dinas Pemuda Olahraga Pariwisata dan Budaya (Diaporaparbud) Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Iwan Kartiwan, memastikan sebagian jalur utama di Purwakarta akan menjadi lintasan balap sepeda Asian Games 2018.

"Jadi, wilayah kita hanya lintasan saja. Untuk wilayah yang dilewati, yakni dari mulai Cibatu-Sadang dan jalur Bungursari," Kata Iwan.

Menurutnya, agar kegiatan ini dapat berjalan dengan sukses, aman dan nyaman bagi para pesertanya, perlu keterlibatan semua pihak. Apalagi, yang berkaitan dengan kesiapan jalur yang akan dilalui para pembalap. (A-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya