Headline
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Kumpulan Berita DPR RI
PERSEBAYA Surabaya kehilangan 10 pemain saat menjamu Persib Bandung di laga tunda putaran pertama Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, yang akan digelar Kamis (26/7) malam.
"Mereka yang tidak bisa tampil karena dipanggil Timnas dan juga ada yang mengalami cedera saat melawan PSIS minggu lalu," kata pelatih
Persebaya Angel Alfredo Vera kepada wartawan di Surabaya, Rabu (25/7).
Pemain yang absen pada laga bergengsi ini, di antaranya Irvan Jaya dan Osvaldo Haay dipanggil timnas. Kemudian, Rahmad Irianto, Andri Muliadi, dan M Syaifuddin Nelson Alom, serta Sidik Saimima akibat cedera dan selesai operasi.
Dua pemain baru Raphael Maitimo dan OK Jhon tidak bisa memperkuat Persebaya, sebab baru bergabung dengan tim 'Bajul Ijo' 15 Juli 2018. "Ini laga tunda sehingga dua pemain tersebut tidak bisa memperkuat Persebaya. Praktis banyak pemain yang absen," tuturnya.
Meskipun banyak yang cedera, Alvredo tetap yakin Persebaya bisa memetik poin penuh di kandang sendiri. Bahkan, siap risiko memainkan pemain yang selama ini belum pernah turun diturunkan.
"Saya belum menentukan siapa pemain yang nanti diturunkan karena masih melihat kondisi di latihan terakhir. Yang pasti kita siap memetik poin penuh," tuturnya.
Di klasemen sementara, Persebaya yang masih menyisakan satu pertandingan sebelum menutup separuh musim kompetisi hanya berada tiga baris di atas posisi degradasi dengan koleksi 22 poin hasil lima kali menang, tujuh imbang dan empat kalah.
"Kemenangan mutlak, apalagi bertanding di hadapan publik sendiri," ujarnya. (A-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved