Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Zverev Jadi Ancaman Terberat Nadal

Budi Ernanto
22/5/2018 19:10
 Zverev Jadi Ancaman Terberat Nadal
(AFP PHOTO / Filippo MONTEFORTE)

PETENIS asal Jerman Alexander Zverev kini disebut-sebut menjadi ancaman utama bagi Rafael Nadal. Zverev pun diharapkan dapat mengakhiri 81 tahun penantian Jerman yang belum memiliki gelar tunggal putra di Prancis Terbuka.

Petenis berusia 21 tahun itu sejauh ini juga belum pernah mencapai satu pun babak perempat final Grand Slam. Tapi, dia akan jadi unggulan kedua di Paris setelah pada bulan ini Zverev memenangkan gelar Masters keduanya di Madrid Terbuka 2018.

“Saya akan mencoba bermain dengan cara yang sama di Prancis dan itu untuk periode waktu yang lebih lama,” kata Zverev. “Tentu saja Nadal pastinya akan menjadi favorit, itu tidak usah dipertanyakan lagi. Tapi, saya berada di grup lain dari hasil pengundian, jadi itu hal yang baik,” kata dia.

Zverev takluk di tangan Nadal saat keduanya bertarung di babak final Italia Terbuka 2018. Nadal mengaku dirinya sempat tertolong oleh hujan sehingga dia bisa sempat beristirahat.

Petenis asal Spanyol itu sempat dibuat kewalahan oleh Zverev yang berhasil mencuri satu set. Namun, Nadal yang lebih berpengalaman di lapangan tanah liat sukses mempertahankan gelarnya. (AFP/OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Anata
Berita Lainnya