Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
TIM Uber Indonesia tertinggal 0-1 dari Malaysia di babak penyisihan Grup D Piala Uber setelah Fitriani, pemain tunggal putri, dikalahkan oleh Soniia Cheah. Fitriani kalah dalam waktu 59 menit dengan skor akhir 21-10, 17-21, dan 14-21.
Di gim pertama, Fitriani tampil impresif karena selalu unggul dalam perolehan angka. Namun, beranjak ke game dua, kondisi justru berbalik. Fitriani tertekan. Di gim ketiga, Fitriani masih juga belum mampu keluar dari permainan Soniia.
“Fitri bisa sempat menang dan mungkin lawan masih ada rasa tegang atau tidak enak, sehingga mati sendiri. Di gim kedua, justru saya yang jadi ragu-ragu, karena lawan menang angin. Dan kaki saya agak lambat,” kata Fitriani.
Fitriani dan Soniia sebenarnya sudah tiga kali berhadapan sebelumnya. Rekor pertemuan mereka 2-1 untuk keunggulan Fitriani. Pertemuan terakhir mereka terjadi di All England 2018. Saat itu Fitriani menang 16-21, 21-18, dan 21-9.
“Sebenarnya tidak terlalu jauh beda dengan pertemuan terakhir. Tapi, dia powernya lebih unggul dan serangannya lebih bagus,” ujar Fitriani. “Banyak yang harus saya perbaiki di pertandingan berikutnya. Teknik, fisik, powernya, dan kadang suka tidak fokus,” imbuhnya. (BadmintonIndonesia/OL-5)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved