Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Rodchenkov Tolak Gugatan Pencemaran Nama Baik

Nurul Fadillah
01/5/2018 23:40
Rodchenkov Tolak Gugatan Pencemaran Nama Baik
(AFP)

Whistleblower kasus doping atlet Rusia, Grigory Rodchenkov mendapat gugatan pencemaran nama baik yang dilayangkan oleh miiliarder Rusia, Mikhail Prohorov dan pihak-pihak yang disebutkan Rodchenkov terlibat dalam kasus doping atlet-atlet Rusia. Saksi kunci kasus doping itu pun mengatakan akan mengajukan gugatan balik demi menjawab tuntutan yang ditujukan terhadapnya.

Melalui Pengacara Jim Walden, Rodchenkov telah mengajukan mosi di Pengadilan Negeri New York untuk menolak gugatan dari tiga atlet Rusia yang harus mengembalikan medali perak Olimpiade Musim Dingin Sochi Olimpiade 2014 pada Komite Olimpiade Internasional (IOC). Rodchengkov mengklaim gugatan tersebut bertujuan mengintimidasi dan membungkamnya.

Selain itu, pria berusia 59 tahun itu juga melawan Olga Zaitseva, Olga Vilukhina and Yana Romanova, dan mantan presiden federasi biathlon Rusia, serta lima orang lain yang tidak disebutkan namanya.

"Hari ini pemburu menjadi buruan. Saya yakin setiap gugatan ini tidak diajukan untuk membela para atlet ini tetapi untuk menemukan lokasi Dr. Rodchenkov," ujar Walden.

Saat ini, Rodchenkov tengah bersembunyi di Amerika Serikat karena khawatir adanya aksi balas dendam atas insiden pembocoran kasus doping tersebut. (AFP/OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Anata
Berita Lainnya