Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Kans Juara Juventus Terus Menyala

Satria Sakti Utama
29/4/2018 11:12
Kans Juara Juventus Terus Menyala
(AFP/MARCO BERTORELLO)

JUVENTUS mempertahankan peluang untuk mempertahankan gelar Serie A Italia ketujuh kalinya secara beruntun pasca kunjungan ke kota Milan, Minggu (29/4) dini hari. Melawat ke Giuseppe Meazza markas Inter Milan, Si Nyonya Tua--julukan Juve--menang dramatis dengan skor 2-3.

Seperti diprediksi jalannya Derby d'Italia berjalan dengan intensitas tinggi. Kontak fisik pun tidak jarang terjadi. Hal ini membuat wasit Daniele Orsato rajin mengeluarkan kartu dari sakunya. Tercatat tujuh kartu kuning plus satu kartu merah lahir dalam laga ini.

Sanksi kartu merah ditujukan untuk gelandang tuan rumah Matias Vecino di menit ke-18. Kondisi ini membuat Inter sempat limbung apalagi lima menit sebelumnya Juventus unggul lebih dahulu berkat gol Douglas Costa.

Akan tetapi, di awal babak kedua cerita sempat beraroma manis untuk Inter. Meski bermain dengan 10 orang, skuat asuhan Luciano Spalleti berhasil membalikkan keadaan. Sundulan Mauro Icardi di menit 52 dan gol bunuh diri Andrea Barzagli membuat Inter unggul 2-1 sejak menit ke-65.

Juventus yang membutuhkan kemenangan mencoba meningkatkan serangan. Drama pun terjadi di akhir laga. Paulo Dybala dkk akhirnya pulang ke Turin dengan tiga poin berkat dwigol di tiga menit terakhir. Gol tercipta karena kesalahan bek Inter Milan Skriniar dan ditutup dengan catatan Gonzalo Higuain.

Hasil ini membuat Juventus menjaga jarak dari Napoli yang mengekor di peringkat kedua. Sedangkan, kans Inter Milan meraih tiket Liga Champions Eropa menipis. (football italia/OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Anata
Berita Lainnya