Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Peringati Hari Ibu Pemkot Tegal Gelar Lomba Line Dance, Putri Nur Saber Juara 1 Kategori Perorangan

Supardji Rasban
21/12/2025 21:55
Peringati Hari Ibu Pemkot Tegal Gelar Lomba Line Dance, Putri Nur Saber Juara 1 Kategori Perorangan
Putri Nur Wulansari (batik motif hijau),  menerima tropi yang diserahkan Wakil Wali Kota Tegal  Tazkiyyatul (batik motif coklat) Muthmainnah.(MI/Supardji Rasban)

PUTRI  Nur Wulansari, Aparatur Sipil Negara (ASN) asal Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah (Jateng), berhasil meraih Juara 1 Lomba Line Dance Berbahasa Tegal 'Mlaku-Mlaku Nang Kotaku' kategori individu dengan nilai 865. 

Lomba ini digelar dalam rangkaian memperingati Hari Ibu sekaligus HUT ke-2 Universal Line Dance (ULD) Kota Tegal.

Trofi juara diserahkan langsung oleh Wakil Wali Kota Tegal, Tazkiyyatul Muthmainnah, didampingi Ketua ULD Kota Tegal, Tien Novrida Andriani, serta Ketua Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Tegal, Catur Tri Komariyanto. Penyerahan berlangsung di Lantai 3 Yogya Mall Tegal pada Minggu (21/12).

Putri yang tampil dengan nomor undi 31, mengaku telah mencintai dunia seni tari sejak kecil. Bahkan setelah menyelesaikan pendidikan sarjana di Universitas Negeri Semarang (UNNES), ia mendirikan sanggar seni tari. Menurutnya, Line Dance merupakan kreasi tari baru yang menarik untuk dipelajari. 

“Ini genre baru, biasanya aku main di tradisi,” ujar Putri.

Dalam kategori perseorangan, juara pertama diraih oleh peserta nomor undi 31 dengan nilai 865, disusul peserta nomor undi 27 dengan nilai 845 sebagai juara kedua, dan peserta nomor undi 30 dengan nilai 815 sebagai juara ketiga.

Sementara itu, juara harapan satu diraih peserta nomor undi 32 dengan nilai 795, juara harapan dua peserta nomor undi 23 dengan nilai 780, dan juara harapan tiga peserta nomor undi 05 dengan nilai 745.

Untuk kategori kelompok, juara pertama diraih peserta nomor undi 08 dengan nilai 870, juara kedua peserta nomor undi 07 dengan nilai 860, dan juara ketiga peserta nomor undi 05 dengan nilai 840.

Adapun juara harapan satu diraih peserta nomor undi 06 dengan nilai 755, juara harapan dua peserta nomor undi 02 dengan nilai 740, serta juara harapan tiga peserta nomor undi 03 dengan nilai 738.(H-1)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik