Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Intensitas Hujan Mulai Tinggi, Delapan Kecamatan Di Aceh Jaya Terendam Banjir  

Amiruddin Abdullah Reubee
21/10/2025 21:18
Intensitas Hujan Mulai Tinggi, Delapan Kecamatan Di Aceh Jaya Terendam Banjir  
Kawasan yang terendam bsmjir di Aceh.(MI/Amiruddin Abdullah Reubee)

AKIBAT hujan deras sejak dua hari terakhir, sedikitnya 8 kecamtan di Kabupaten Aceh Jaya, Provinsi Aceh terendam banjir. Karena itu sedikitnya 5.402 penduduk dari 1.776 keluarga terimbas genangan air. 

Lokasi yang terendam itu adalah Kecamatan Panga, Darul Hikmah, Setia Bakti, Teunom, Krueng Sabee, Kecamatan Jaya dan Kecamatan Sampoiniet. Mereka rumahnya yang terimbas rendam banjir, harus mengungsi atau pindah ke lokasi yang lebih tinggi. 

Ada juga yang menumpang ke tempat famili atau keluarganya di luar lokasi itu. Apalagi sumur air bersih dimana biasanya dijadikan sebagai sumber air bersih, sekarang juga itu terendam. mengatakan

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten (BPBK) Aceh Jaya, AG Suhadi, Selasa (21/10) mengatakan, sedikitnya ada 35 gampong (desa) yang rendam banjir. Itu karena intensitas hujan deras dan terjadi luapan sungai Krueng Teunom. 

Selain merendam permukiman penduduk, arus banjir juga merusak dua jembatan. Masingmasing adalah di lintasan jalur Sapek-Gle Seubak, Kecamatan Setia Bakti dan satu lagi jembatan di Desa Alue Gajah, Kecamatan Darul Hikmah. 

Menghindari kondisi lebih parahparah, warga mengamankan berbagai barang berharga dan bahan peralatan rumah tangga ke tempat yang lebih tinggi. Apalagi cuaca mendung serta guru yang hujan masih berpotensi terjadi. 

Catatan Media Indonesia, beberapa kecamatan di Aceh Jaya sudah menjadi langganan setiap musing penghujan. Itu karena itensitas hujan lebih tinggi juga terjadi banjir kirima  dari kawasa pegunungan hulu sungai kawasan Tangse, Kabupaten Pidie. (H-1) 

 

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian
Berita Lainnya