Headline
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
SATGAS Ops Damai Cartenz-2024 dan TNI-Polri mengevakuasi 13 orang dari Distrik Alama, Kabupaten Mimika, Papua Tengah. Mereka terdiri dari 8 tenaga kesehatan, 2 guru, dan 3 anak-anak.
Evakuasi dilakukan setelah Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) menyandera dan membunuh pilot helikopter milik PT Intan Angkasa Air Service, Glen Malcolm Conning, berkebangsaan Selandia Baru, Senin (5 /8/2024), sekitar pukul 10.00 WIT.
“Evakuasi (13 warga) dilakukan pada Selasa, 6 Agustus 2024, menggunakan tiga helikopter Bell yang tiba di landasan Aero Modeling Lanud Yohanis Kapiyau Mimika pada pukul 15.00 WIT,” tutur Kepala Operasi Damai Cartenz-2024, Brigjen Faizal Ramadhani, dalam keterangan persnya.
Baca juga : Pilot Selandia Baru yang Ditembak Mati KKB Dievakuasi ke RSUD Timika
Faizal menuturkan, jenazah pilot Conning sudah terlebih dahulu dievakuasi ke Timika menggunakan helikopter jenis Karacal milik Lanud Timika. Proses evakuasi dimulai pukul 10.00 dan selesai pada pukul 13.00 WIT.
Sementara itu, Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz-2024, Kombes Bayu Suseno, mengatakan pihaknya akan meminta kesaksian dari pada warga yang telah dievakuasi perihal tewasnya pilot Conning.
"Ke-13 masyarakat yang berhasil dievakuasi dari Distrik Alama ini telah tiba dengan selamat di Mimika. Mereka juga akan membantu penyelidikan lebih lanjut terkait peristiwa tragis ini," ujar Bayu. (RO/P-3)
SATGAS Operasi Damai Cartenz-2024 menangkap seorang aparatur sipil negara (ASN) pelaku jual beli senjata api (senpi) ilegal di Jayapura, Papua.
SATUAN Tugas (Satgas) Operasi Damai Cartenz menyisir ulang lokasi penyergapan markas Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Pegunungan Bintang, Papua.
TIM Satuan Tugas (Satgas) Damai Cartenz memburu kelompok kriminal bersenjata (KKB) yang melakukan penembakan terhadap dua anggota Brimob di Distrik Titigi, Kabupaten Intan Jaya, Papua.
KONTAK tembak kembali terjadi antara Satgas Operasi Damai Cartenz 2023 dengan KKB Intan Jaya di Distrik Titigi Kabupaten Intanjaya pada Rabu (22/11/2023). Begini kronologinya.
DUA orang personel Satuan Tugas (Satgas) Operasi Damai Cartenz 2023 tertembak. Saat ini jenazah dan korban luka tembak telah dievakuasi ke RSUD Timika.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved