Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

82 Perawat di Sumsel Tercatat Positif Covid-19

Dwi Apriani
28/8/2020 18:58
82 Perawat di Sumsel Tercatat Positif Covid-19
Ilustrasi(MI/Andri Widiyanto )

SEBANYAK 82 perawat di Sumatra Selatan terpapar covid-19. Hal itu berdasarkan data dari Persatuan Perawat Nasional Indonesia Sumatra Selatan (PPNI Sumsel). Dari 82 perawat yang terpapar Covid-19, ada dua orang yang sudah meninggal dunia.

"Kami merasa kehilangan, baru-baru ini ada dua perawat meninggal karena Covid-19. Sebelumnya perawat di Ogan Ilir dan terbaru di Rumah Sakit Umum Hoesin Palembang meninggalkan akibat virus korona," kata Ketua DWP PPNI Sumsel, Subhan, Jumat (28/8).

Ia menjelaskan puluhan perawat di Sumsel yang terkonfirmasi positif Covid-19 tersebar di 17 kabupaten dan kota serta kasus PDP atau suspek sebanyak 53 orang dan yang kontak erat (ODP) ada 93 orang.

"Kemudian yang tanpa gejala atau probable sebanyak 20 orang," ujar dia. Subhan menerangkan, sebenarnya di Sumsel ada 27 ribuan perawat namun yang sudah teregistrasi di PPNI hampir 20 ribu dimana 82 orang dinyatakan terkena positif virus korona.

Ia menjelaskan, dalam kondisi pandemi Covid-19, seharusnya perawat yang menjadi garda terdepan dalam melakukan pelayanan mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah. Apalagi bagi mereka yang bekerja di puskesmas dan bukan di rumah sakit. "Meskipun pasien yang dirawat hanya suspek atau PDP ringan yang artinya berobat jalan, tetap protokol kesehatan wajib diprioritaskan," jelasnya.

Baca juga : https://mediaindonesia.com/read/detail/304229-kisah-sedih-tenaga-medis-di-balik-perjuangan-melawan-covid-19

Sementara itu, Humas Rumah Sakit Umum Pusat Mohammad Hoesin (RSUPMH) Palembang, Suhaimi, menambahkan, perawat yang meninggal dunia akibat terpapar Covid-19 itu sempat dirawat di ruang isolasi selama 10 hari.

"Perawat kita yang meninggal dunia itu adalah Nadiah lulusan DIII keperawatan dan sarjana keperawatan. Dia merupakan perawat senior berusia 55 tahun yang meninggal 24 Agustus 2020 setelah perawatan di ruang covid-19. Kariernya sebagai perawat sudah 26 tahun," pungkasnya. (OL-12)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Retno Hemawati
Berita Lainnya