Headline
Pertambahan penduduk mestinya bukan beban, melainkan potensi yang mesti dioptimalkan.
Pertambahan penduduk mestinya bukan beban, melainkan potensi yang mesti dioptimalkan.
Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan
JAJARAN Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimka) se Kabupaten Sidoarjo serentak membagikan masker dan mengimbau disiplin protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran covid-19.
Kegiatan ini dilakukan di 18 kecamatan di Sidoarjo. Di Kecamatan Taman misalnya, kegiatan Jatim Bermasker diikuti jajaran Forkopimka bersama pengurus Bhayangkari, Persit dan PKK. Mereka bahkan rela masuk ke lapak-lapak pasar tradisional di Desa Sepanjang. Sambil membagikan masker, mereka juga mengajak masyarakat dan pedagang mematuhi protokol kesehatan.
Hal serupa dilakukan Forkopimka Sukodono dan Gedangan bersama ibu-ibu dan para komunitas. Mereka menyasar Pasar Tradisional Sukodono, menghampiri setiap lapak pedagang dan memberikan masker sambil mengimbau untuk menjalankan protokol kesehatan. Sementara di Kecamatan Gedangan, para relawan Posko Kampung Tangguh Semeru bersama tiga pilar dan jajaran Forkopimka setempat juga melakukan kegiatan di Pasar Gedangan serta di sejumlah pemukiman warga.
"Beberapa hari ini kami dari Forkopimda Sidoarjo dan jajaran Forkopimka terus tidak kenal lelah menggelorakan gerakan Jatim Bermasker dan pentingnya masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan. Sebagai upaya mencegah penyebarluasan covid-19," kata Kapolresta Sidoarjo Kombes Sumardji, Selasa (11/8).
Sumardji menambahkan, peranan Kampung Tangguh Semeru di wilayah Kabupaten Sidoarjo juga semakin gencar digiatkan. Hal ini guna mendukung program Jatim Bermasker. Sebab penggunaan masker adalah salah satu cara efektif untuk meredam penyebaran covid-19. (J-1)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved