Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

AMPG Denpasar Siap Menangkan Paket AS

Arnoldus Dhae
11/11/2015 00:00
AMPG Denpasar Siap Menangkan Paket AS
(ANTARA/ Dhoni Setiawan)
SEBAGAI wujud keseriusan dan komitmennya, Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Bali menyatakan siap untuk mendukung sekaligus memenangkan pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota  Denpasar Nomor Urut 3, I Made Arjaya dan AA Ayu Rai Sunasri (AS) di Pilwali Denpasar, 9 Desember 2015 mendatang.

Penegasan dan komitmen AMPG untuk memenangkan Paket AS di Pilwali Denpasar itu ditegaskan Ketua AMPG Bali AA Ngurah Citra Umbara saat ditemu di Denpasar, Rabu (11/11).

Pria yang biasa disapa Gung Citra itu mengaku sudah menginstruksikan kepada seluruh anggota AMPG di Bali untuk memenangkan paket baik yang diusung maupun didukung oleh Partai Golkar.

"Di Pilkada Kota Denpasar juga sama. Paket yang didukung oleh Golkar adalah I Made Arjaya-AA Ayu Rai Sunasri (AS). AMPG Kota Denpasar sudah komit untuk mendukung AS yang akan bertarung di Kota Denpasar pada Pilkada serentak 9 Desember mendatang," ujarnya.

Selain mendukung Arjaya-Sunasri, Gung Citra juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Denpasar, agar dalam pemilihan Walikota Denpasar nanti, masyarakat mampu memilih pemimpin yang jujur dan taat pada aturan.

“Jangan pilih pemimpin yang tidak jujur dan tidak taat aturan. Dan kami siap dan berkomitmen untuk mengawal sekaligus memenangkan Paket AS pada Pilwali Denpasar mendatang,” tegasnya. Selain itu, AMPG Bali juga mendukung penuh dan mendorong agar ke depan, Sudikerta bisa memimpin Partai Golkar lagi.

Sementara Cawali Made Arjaya yang didukung Golkar menyampaikan terima kasih atas perhatian dan dukungannya dari AMPG Kota Denpasar. Ia berharap saat Pilkada serentak nanti dukungan itu mengalir tanpa ada paksaan dari siapa pun, dengan kesadaran sendiri untuk memilih pemimpin yang terbaik bagi Kota Denpasar. Politisi yang akrab disapa “Si Udeng Poleng” ini juga ikut dalam persembahyangan sebagai bentuk meminta kedamaian dan keselamatan.
“Kami tentu mengapresiasi dan menyampaikan terimakasih atas dukungan yang disampaikan oleh seluruh jajaran Golkar dan AMPG Bali,” terangn Cawali yang mengusung visi misi “Menuju Denpasar Pagi Bersih Malam Terang dan Mewujudkan Denpasar sebagai Kota Taman yang Mandara" ini.

Lebih lanjut, mantan Ketua Komisi 1 DPRD Provinsi Bali dua periode ini juga memohon agar dalam perjuangannya menuju kursi wali kota bisa lancar dan tanpa halangan. “Sekali lagi mohon doa restu kepada seluruh masyarakat,”pungkasnya. (Q-1)




Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Admin
Berita Lainnya