Headline
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
BULOG Subdivisi Regional (Subdivre) Banyumas, Jawa Tengah tampaknya sulit merealisasikan target penyerapan beras. Pasalnya, dari target total 48 ribu ton, kini baru terserap 30 ribu ton lebih.
Penyebabnya, saat sekarang harga di pasaran lebih tinggi dari harga pembelian pemerintah (HPP), sehingga tiap hari penyerapan hanya mencapai 10-20 ton.
Kepala Bulog Subdivre Banyumas Sony Supriyadi mengatakan saat sekarang jumlah penyerapan telah mencapai lebih dari 30 ribu ton dari total target penyerapan 48 ribu ton. "Kami berusaha untuk terus menyerap beras, meski setiap harinya kini hanya berkisar 10-20 ton. Memang agak berat untuk mencapai target, karena harga di pasaran berkisar antara Rp9.000-Rp9.500 per kg. Padahal, HPP beras hanya Rp8.030 per kg," ujarnya.
Dikatakan oleh Sony, meski berat tetapi pihaknya terus melakukan penyerapan. Saat sekarang, selain harga beras di atas HPP, harga gabah kering giling (GKG) juga cukup tinggi mencapai Rp4.700 hingga Rp5.000 per kg sebab, kualitas panenan musim kemarau relatif bagus. (X-11)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved