Headline
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Kumpulan Berita DPR RI
BIDANG Profesi dan Pengamanan (Bidpropam) Polda Lampung memeriksa tiga anggota Satlantas lain yang diduga ikut terlibat dalam pungutan liar (pungli) pembuatan surat izin mengemudi (SIM) di Polres Lampung Barat.
Sebelumnya, Bidpropam menahan empat orang anggota Satlantas dalam operasi tangkap tangan (OTT) pungli pembuatan SIM tersebut.
"4 orang kemarin masih (diperiksa), tambah 3 orang lagi (akan diperiksa), jadi ada 7 oknum anggota, nama-nama tiga orang itu nantilah," kata Kabid Propam Polda Lampung Kombes Hendra Supriyatna di Markas Polda Lampung, Selasa (9/10).
Menyikapi desakan pengamat hukum yang meminta Polda mengusut tuntas aliran dana pungli, Hendra mengaku saat ini pihaknya belum mengarah ke sana. Penyidik masih fokus memeriksa tujuh orang anggota Satlantas yang diduga terlibat.
"Ya nanti lah itu, ini kan tiga lagi masih diperiksa, ini saja belum selesai," tandas Hendra.
Dalam kesempatan terpisah, Wakapolda Lampung Brigjen Angesta Romano Yoyol menegaskan semua oknum anggota yang terlibat dalam kasus pungli SIM akan diperiksa, tidak terkecuali Kapolres Lampung Barat.
"Pasti (memanggil Kapolres), semua orang yang terlibat kita panggil. Seperti yang Kapolda sampaikan, itu komitemen Polda Lampung agar tidak ada lagi aparat yang menyalahgunaan wewenang. Entah itu korupsi atau segala macam," tegas Wakapolda.
Kapolres Lampung Barat AKBP Tri Suhartanto saat dikonfirmasi terkait pemeriksaan 7 anak buahnya menolak untuk berkomentar. (A-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved