Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Tepis Isu Komunis, Golkar Jawa Barat Gelar Nonton Bareng Film G30S/PKI

Bayu Anggoro
25/9/2018 17:00
Tepis Isu Komunis, Golkar Jawa Barat Gelar Nonton Bareng Film G30S/PKI
(. ANTARA FOTO/Rahmad)

KETUA DPD Partai Golkar Jawa Barat yang juga Ketua Tim Pemenangan Joko Widodo-Maruf Amin Jawa Barat, Dedi Mulyadi, akan menggelar nonton bareng film G30S/PKI.

Selain untuk mengenang peristiwa kelam dalam sejarah Indonesia tersebut, nonton bareng dilakukan untuk menunjukkan kandidat yang mereka usung tidak memiliki persoalan ideologi, khususnya yang menyangkut komunis.

Dedi menegaskan stigma terkait PKI yang diarahkan kepada Joko Widodo selama ini tidak benar. Pihaknya pun tidak memiliki persoalan ketika harus memutarkan kembali film tersebut.

"Kita tidak ada keraguan sekali pun, sejak kecil sudah sering nonton  itu, rutin," ujar Dedi di Bandung, Selasa (25/9).

Dedi menjelaskan, acara nonton bareng film tersebut membuktikan bahwa pihaknya antikomunis. "Kan ada anggapan juga seolah-olah kalau tidak nonton film itu tidak anti-PKI. Kita nonton."

Dengan begitu, dia menyebut tidak perlu ada pihak-pihak yang membeda-bedakan kubu pasangan calon dari sisi ideologi. "Jadi tidak usah ada lagi dualisme, seolah kubu ini prosana, yang ini prosini," tandasnya. (A-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya