Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Kalah di 4 Daerah, Ganjar-Yasin Tetap Perkasa

Akhmad Safuan
29/6/2018 22:55
Kalah di 4 Daerah, Ganjar-Yasin Tetap Perkasa
(ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

PENGHITUNGAN nyata (real count) Komisi Pemilihan Umum dalam Pemilihan Kepala Daerah Provinsi Jawa Tengah telah tercapai 99,23%. Meskipun kalah di empat daerah, perolehan suara pasangan Ganjar Pranowo-Taj Yasin mencapai 58,80%, atau masih tetap unggul dari pasangan Sudirman Said-Ida Fauziyah yang memperoleh 41,20%.

Pemantauan Media Indonesia Jumat (29/6) hingga pukul 20.00 WIB, hasil real count KPU Jateng yang bersumber dari formulir C1 di tempat pemungutan suara (TPS) yang ada di 35 kabupaten/kota telah tercapai 99,23% dengan kemenangan pada pasangan Ganjar Pranowo-Taj Yasin dengan perolehan 10.284.956 suara (58,80%), kemudian diikuti Sudirman Said-Ida Fauziyah 7.207.536 suara (41,20%).

Dari 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah, kemenangan perolehan suara pasangan Ganjar-Yasin cukup mencolok terjadi di enam daerah hingga kebih dari 70% terjadi di Kudus, Kota Surakarta, Jepara, Boyolali, Rembang, dan Kota Semarang.

Sementara kemenangan pasangan Sudirman-Ida dengan perolehan 50-60% terjadi di empat daerah yakni Purbalingga, Kebumen, Kabupaten Tegal, dan Brebes. Selebihnya, 31 daerah kemenangan ada pada pasangan Ganjar-Yasin.

Ketua KPU Jateng, Joko Purnomo, mengatakan, hasil real count Pilgub Jateng 2018 sudah bisa dijadikan patokan karena telah mencapai 99,23% dari suara yang maduk di 63.973 TPS, sehingga sisa akhir tidak terlalu mempengaruhi secara signifikan perolehan suara yang ada.

"Hasil ini sudah bisa menggambarkan perolehan yang sebenarnya, karena sudah melampaui 90%," kata Joko.

Meskipun gambaran hasil real count ini sudah terlihat, lanjut Joko, masih akan dipastikan dalam rekapitulasi manual yang akan diumumkan pada 9 Juli mendatang.

"Penetapan pemenang aksn diumumkan kemudian jika tidak ada gugatan," imbuhnya. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya