Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
CALON Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa berziarah ke makam kedua orangtuanya yakni H Muhra'i (bapak) , Hj Rochmah (ibu) serta suaminya, Indar Parawansa, di Taman Pemakaman Umum Kecamatan Wonocolo, Surabaya, Jawa Timur, sebelum mencoblos di TPS 16 di SDN VI Margorejo Jalan Jemursari.
Berbusana putih-putih, Khofifah bersama keluarga berangkat ke TPU pukul 07.45 WIB. Meski jauh dari rumah, mereka berjalan kaki menuju tempat pemakaman umum itu.
Saat di pemakaman, tampak Khofifah Indar Parawansa tidak kuasa menahan air mata. Terlebih saat dirinya memanjatkan doa di samping makam orangtuanya.
Tidak ada komentar apapun yang disampaikan Khofifah saat mengunjungi makam keluarganya.
Rencananya, Khofifah Indar Parawansa bakal menggunakan hak pilihnya di TPS 16 yang terletak di SDN VI Margorejo, Kelurahan Jemur Wonosari, Kecamatan Wonocolo, Surabaya.
Khofifah merupakan calon Gubernur Jawa Timur didampingi Emil Elestianto Dardak yang tak lain Bupati Trenggalek, Jawa Timur. (Medcom/OL-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved