Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
MARKAS Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia sudah memetakan sejumlah daerah yang dianggap rawan saat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2018 yang berlangsung Rabu (27/6) besok. Hasilnya ada lima daerah yang dianggap rawan.
"Lima daerah rawan yaitu Sumatra Utara, Kalimantan Barat, Sulawesi Selatan, Maluku, dan Papua," kata Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen Pol Setyo Wasisto, di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (26/6).
Setyo mengungkapkan, potensi gangguan keamanan menjadi indikator utama yang dipertimbangkan Polri dalam menentukan daerah rawan Pilkada. Polri memantau perkembangan di daerah-daerah itu melalui berbagai cara, termasuk memantau media mainstream maupun media sosial.
Meski begitu, tak ada satu pun daerah di wilayah Pulau Jawa yang masuk daftar tersebut. Hal ini, menurut Setyo, karena Polri menilai situasi di Jawa masih kondusif.
Lebih lanjut, Setyo mengatakan, secara keseluruhan Polri menerjunkan sekira 170 ribu anggota untuk pengamanan Pilkada. Polri akan menerjunkan pasukan lebih banyak di lima daerah rawan tersebut.
"Untuk daerah-daerah tertentu yang ancamannya sudah kita assement tentunya kita antisipasi dengan jumlah yang cukup," tandas dia. (Medcom/OL-1)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved