Headline
RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian
Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.
CALON Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok kembali menemui warga di Rumah Lembang, Kamis (5/1) setelah libur panjang. Dalam kampanyenya, Ahok tiba-tiba meminta agar didoakan menjelang debat kandidat.
"Tolong Bapak Ibu semua doakan saya supaya bisa mengendalikan diri di debat 13 Januari nanti. Doakan saya agar mulut comberan saya tidak keluar," kata Ahok di Rumah Lembang, Kamis (5/1).
Ahok mewanti-wanti mengendalikan diri seperti laiknya debat kandidat sebelumnya. Saat itu, kata Ahok, salah satu pasangan calon menyerang Ahok secara personal. Ahok berharap bisa menahan diri.
"Saya yakin lawan akan menyerang karakter saya, seperti pada debat di Kompas TV dan Net TV. Yang terpenting doakan saya agar tetap sadar," ungkap Ahok.
Sebelumnya, pasangan calon gubernur sudah pernah mengikuti debat kandidat yang dilaksanakan oleh dua televisi swasta. Namun pasangan yang hadir hanya Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
Sementara pasangan Agus-Sylvi absen di dua acara debat kandidat tersebut. Pada 13 Januari, Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan mengadakan debat kandidat resmi untuk pertama kalinya.
Debat selanjutnya akan dilaksanakan pada 27 Januari serta 10 Februari. Debat akan disiarkan secara live di sejumlah stasiun televisi nasional. (MTVN/OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved