Headline

PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump telah menetapkan tarif impor baru untuk Indonesia

Fokus

MALAM itu, sekitar pukul 18.00 WIB, langit sudah pekat menyelimuti Dusun Bambangan

Prakiraan BMKG: Sebagian Jakarta Hujan pada Kamis Sore

Antara
08/8/2024 06:24
Prakiraan BMKG: Sebagian Jakarta Hujan pada Kamis Sore
Suasana di Kali Rawa Malang, Cilincing, Jakarta Utara, Senin (5/8/2024).(ANTARA/Indrianto Eko Suwarso)

BADAN Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca pada hari Kamis (8/8/2024) di sebagian wilayah DKI Jakarta akan turun hujan ringan pada sore hari.

Pada Kamis pagi seluruh wilayah DKI Jakarta diprediksi akan berawan tebal, dengan suhu rata-rata di pagi hari diperkirakan 27 hingga 29 derajat Celcius.

Memasuki siang hari sebagian wilayah DKI Jakarta masih akan berawan tebal, kecuali Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur yang akan berawan. 

Baca juga : IKN Diprediksi Diguyur Hujan Sepekan ke Depan

Untuk suhu rata-rata pada siang hari yaitu 27 hingga 34 derajat Celcius. 

Selanjutnya pada sore hari sebagian wilayah DKI Jakarta akan hujan ringan yakni Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, sedangkan Jakarta Pusat dan Jakarta Utara akan cerah berawan, lalu Kepulauan Seribu berawan. 

Untuk suhu rata-rata pada sore hari yaitu 28 hingga 30 derajat Celcius.

Kemudian untuk malam hari sebagian wilayah Jakarta akan cerah, kecuali Jakarta Barat yang masih hujan ringan dan Kepulauan Seribu yang
akan cerah berawan, sementara untuk suhu rata-rata pada malam hari berkisar 25 hingga 28 derajat Celcius.

Sementara itu, pada Jumat (9/8) dini hari sebagian wilayah Jakarta akan mengalami berawan tebal, kecuali Jakarta Pusat, Jakarta Barat, dan Kepulauan Seribu yang akan berawan. Untuk suhu rata-rata 24 - 28 derajat Celcius.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Irvan Sihombing
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik